Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Arc'teryx Ciptakan Gaun Medis untuk Tenaga Kesehatan

KOMPAS.com - Arc'teryx, perusahaan pakaian dan perlengkapan olahraga outdoor asal Kanada, menunjukkan keseriusannya dalam memerangi virus corona.

Mereka telah berkolaborasi dengan otoritas kesehatan di komunitas mereka di Vancouver, dan mitra manufaktur serta desain mereka, Mustang Survival dan Boardroom Clothing.

Ketiganya mengembangkan gaun medis yang dapat dipakai ulang bagi tenaga kesehatan dalam merawat pasien Covid-19.

Awal bulan ini, penjahit, insinyur, serta pembuat sampel dan pola mulai memproduksi 500 unit gaun medis untuk mengatasi kekurangan yang dihadapi petugas kesehatan di wilayah British Columbia.

Saat ini, Arc'teryx sedang dalam proses produksi 30.000 unit gaun medis.

Setiap karyawan mereka mematuhi protokol kesehatan dan keselamatan yang ketat di fasilitas produksi Arc'One, selain mengenakan masker dan sarung tangan.

Sebelum gaun dikirim ke tujuan akhir, produk dicuci dan disanitasi. Kolaborasi antara Arc'teryx, Mustang Survival, dan Boardroom Clothing tersebut akan memproduksi total sebanyak 90.000 gaun medis.

Guna memungkinkan lebih banyak outlet manufaktur membawa gaun medis ini kepada mereka yang membutuhkan, akses pola gaun, desain, dan spesifikasi teknis tersedia gratis melalui situs BC Apparel and Gear.

Saat ini, gaun itu tidak untuk diperjualbelikan dan akan didistribusikan oleh otoritas kesehatan.

https://lifestyle.kompas.com/read/2020/04/16/134307620/arcteryx-ciptakan-gaun-medis-untuk-tenaga-kesehatan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke