Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Puma Rilis Sepatu untuk Memperingati Tren Breakdance

KOMPAS.com - Pada tahun 80-an, banyak anak muda berkumpul untuk menari breakdance. Menjadi pemandangan biasa ketika para B-Boys atau sebutan bagi breakdancer, membawa-bawa lembaran kardus, pemutar kaset stereo yang besar, dan dandanan ala streetwear masa itu.

Hal lain yang menjadi ciri khas saat itu adalah lagu-lagu dance dari Def Jam, dan tidak ketinggalan: sepatu untuk dipamerkan.

Seiring dengan tren hip hop, kegemaran akan sneaker berkembang pesat, sehingga banyak brand menjadi incaran. Salah satunya adalah Puma.

Kini, di tahun 2020, Puma memperingati masa tersebut lewat koleksi empat sepatu baru yang mengingatkan kita ke zaman keemasan hip-hop.

Koleksi baru ini menampilkan dua sepatu Clyde klasik dan Sky LX yang baru diluncurkan. Desainnya berasal dari sepatu basket yang dipakai di lapangan pada tahun 70-an dan 80-an, yang dirancang ulang sebagai sepatu sportstyle sehari-hari untuk masa kini.

Kemitraan Puma dengan Def Jam lalu dipatrikan dalam dua seri di atas.

PUMA juga bekerja sama dengan Public Enemy untuk kedua sepatu itu dalam rangka merayakan 30 tahun mereka merilis album hip hop, "Fear of a Black Planet" pada tahun 1990, hampir setua Def Jam sendiri.

Koleksi Puma x Public Enemy Sky LX menampilkan tulisan "Fight the Power" di sisi samping, sedangkan Puma x Public Enemy Clyde bertuliskan “Fear of a Black Planet” yang dicap dengan menonjol di bagian sol.

Koleksi Puma x Def Jam dan Puma x Public Enemy telah tersedia secara eksklusif di atmos Indonesia.

https://lifestyle.kompas.com/read/2020/08/10/132323820/puma-rilis-sepatu-untuk-memperingati-tren-breakdance

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke