Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lotus Pink, Kawin Silang 2 Warna pada Converse Star Player

Pada Senin (21/9/2020), label sepatu asal Boston, Amerika Serikat ini merilis corak warna baru dari Star Player, yaitu lotus pink.

Di bagian atas, kita bisa melihat dua warna yang berbeda, karena Converse menerapkan konsep desain asimetris pada sepatu ini.

Sisi lateral sepatu sebelah kiri dan kanan diberi material kain terry  -kain tenunan yang memiliki simpul menonjol, serta corak warna lotus pink.

Sementara, sisi medial sepatu menggunakan material kulit dan corak warna "potpurri".

Konsep desain asimetris ini juga tampak di bagian lidah, hanya saja penempatan material kain terry lotus pink dan material kulit potpurri dibalik.

Lalu, Converse menyematkan tali membulat untuk sistem penguncian siluet Star Player ini, dengan lubang tali sepatu berwarna kuning.

Detail lain pada Star Player lotus pink meliputi logo bintang di tiap sisi, serta garis yang ditempatkan di midsole. Keduanya diberikan warna hitam.

Logo Converse putih juga tercantum di bagian insole yang memiliki warna dasar hitam, dilengkapi bagian ujung sepatu (toebox) yang berwarna putih.

Untuk melengkapi desain sepatu, Converse menghiasi bagian outsole dengan pola egret yang terinspirasi dari gaya retro.

Converse Star Player lotus pink  akan hadir di situs resmi Converse pada 22 September, dengan banderol harga 95 dollar AS atau sekitar Rp 1,4 juta.

https://lifestyle.kompas.com/read/2020/09/22/071610220/lotus-pink-kawin-silang-2-warna-pada-converse-star-player

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke