Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mobil Legendaris di Film Ghostbusters dari 2.352 Bongkahan Lego

KOMPAS.com - Bagi mereka yang besar di era 80-an, tentu sudah sangat familiar dengan film Ghostbusters.

Ya, film yang bercerita mengenai empat orang pemburu hantu ini dikemas dengan nuansa komedi, sehingga jauh dari kesan horor dan disukai seluruh kalangan.

Dalam tiap aksinya, empat pemburu hantu tersebut menggunakan peralatan canggih serta sebuah mobil untuk menangkap hantu.

Mobil itu adalah The Ectomobile atau Ecto-1, mobil Cadillac Miller-Meteor tahun 1959.

Guna merayakan kembalinya mobil ikonik tersebut dalam film Ghostbusters: Afterlife yang akan dirilis, perusahaan mainan Lego bekerja sama dengan Ghostbusters meluncurkan miniatur Ecto-1.

Kerja sama keduanya menghasilkan model Ecto-1 yang terbuat dari 2.352 balok Lego.

Mobil itu diberi perangkat pelacak hantu, setang kemudi yang dapat berfungsi, kursi penembak di belakang yang dapat dipanjangkan, serta peralatan pendeteksi paranormal lainnya di atap mobil.

Lego mengenalkan dua elemen balok Lego baru berupa kaca depan melengkung berukuran 6 x 14, dan roda kemudi five-module terbaru.

Sebagai penyempurna desain mobil, terdapat logo Ghostbusters kecil terpampang di pintu penumpang dan pengemudi.

"Saya suka membuat kendaraan Lego, dan setelah merancang Lego James Bond Aston Martin DB5, saya tertantang untuk mengerjakan Ecto-1," tutur Psiaki.

"Ini adalah versi terbesar dan paling detail dari mobil Ecto-1 yang pernah kami buat."

"Mobil ini penuh fitur otentik dan easter eggs yang membuat saya senang untuk ditemukan para pekerja saat mereka menyusunnya."

Lego Ghostbusters Ecto-1 akan tersedia pada tanggal 15 November di situs resmi perusahaan mainan tersebut. Namun belum ada info lanjut seputar banderol harga yang ditawarkan.

https://lifestyle.kompas.com/read/2020/11/07/160112920/mobil-legendaris-di-film-ghostbusters-dari-2352-bongkahan-lego

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke