Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Unik, Produk Eyeshadow "Rasa" Tolak Angin

Tapi, apa jadinya jika produk eyeshadow yang kita gunakan memiliki "rasa" obat herbal?

Ide unik mengawinkan eyeshadow dengan merek obat herbal Tolak Angin datang dari brand kosmetik lokal, Upmost Beaute.

Kolaborasi Upmost x Tolak Angin menghadirkan Honey Glazed Eyeshadow Palette, sebuah eyeshadow palet dengan delapan variasi warna yang terinspirasi dari bahan herbal alami Indonesia.

Tak hanya palet warnanya yang menyerupai warna masing-masing bahan herbal, kemasan eyeshadow palet tersebut juga didominasi warna kuning, warna yang identik dengan merek obat herbal tersebut.

Tapi, jangan membayangkan kamu bakal merias wajahmu dengan campuran kosmetik dan bahan herbal, sebab koleksi ini hanya menjadikan bahan herbal tersebut sebagai inspirasi palet warna eyeshadow mereka.

Adapun obat herbal bisa menjadi salah satu cara yang  kita lakukan untuk menjaga tubuh tetap bugar.

"Dengan kolaborasi ini kami ingin mengangkat warna-warna cantik dari beraneka herbal yang tumbuh dan dikenal di Indonesia," tulis Upmost Beaute di akun Instagram mereka, @upmost beaute.

Delapan warna eyeshadow tersebut di antaranya mint (ivory satin), madu (intense sparkle metallic), kayu manis (neutral beige matte), kunyit (metallic copper shimmer), adas (rosy bronze shimmer), jahe (golden brown shimmer), cengkeh (dark brown matte), dan asam jawa (warm brown shimmer).

Eyeshadow palet dengan perpaduan warna-warna satin dan metalik ini diklaim cocok untuk kamu yang ingin mewujudkan tampilan matte casual look di siang hari atau pun tampilan glamor di malam hari.

Dalam satu PR package koleksi ini, Upmost Beaute akan menyertakan satu produk Honey Glazed Eyeshadow Palette, sejumlah saset dan permen Tolak Angin, tote baag, pouch, masker tidur mata, stiker, dan bantal, yang dibanderol seharga Rp 249.000.

https://lifestyle.kompas.com/read/2021/01/20/104207420/unik-produk-eyeshadow-rasa-tolak-angin

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke