Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sewa Personal Trainer, Bantu Sukseskan Tujuan Kebugaran

KOMPAS.com - Teknologi memudahkan kita untuk mengakses berbagai informasi, termasuk panduan atau tips kebugaran.

Lewat teknologi kita bisa mengikuti gerakan olahraga atau senam tertentu dari video tutorial yang disajikan para pelatih kebugaran di akun YouTube mereka.

Namun untuk mencapai tujuan kebugaran, berlatih seorang diri seringkali tidaklah efisien dan terkadang membingungkan.

Kita perlu mengetahui rencana latihan yang cocok dan sesuai tujuan kebugaran kita, jenis peralatan olahraga yang dibutuhkan, serta memiliki komitmen untuk mematuhi jadwal latihan.

Solusinya, kita bisa menyewa pelatih pribadi atau personal trainer. Memang biayanya relatif tinggi, namun dengan adanya pelatih pribadi, tujuan kebugaran kita akan lebih mudah tercapai.

Pelatih pribadi akan membantu membuat rencana latihan khusus, dan memberikan dukungan berarti dalam rutinitas kebugaran kita.

Selain itu, pelatih pribadi juga memastikan bahwa kita berolahraga dengan benar dan memanfaatkan waktu sebaik mungkin.

Saat ini, menjalani sesi olahraga dengan pelatih pribadi sudah dimudahkan dengan adanya teknologi.

Kamu dapat terhubung dengan pelatih secara virtual, seperti aplikasi obrolan video. Tentu hal ini memudahkan kita yang masih enggan keluar rumah untuk membatasi paparan virus corona.

Ada sedikitnya empat alasan mengapa kamu perlu menyewa personal trainer atau pelatih pribadi, yaitu:

1. Baru memulai olahraga

Bagi yang baru menjalani latihan, atau kembali berolahraga setelah lama tidak aktif, pelatih pribadi akan membantu kita memelajari dasar-dasar latihan.

Sangat penting untuk memiliki pelatih profesional, terutama saat kita tidak pernah melakukan latihan sebelumnya.

Selain belajar hal mendasar, pelatih pribadi menuntun kita agar latihan berjalan lancar dan kita lebih mudah mencapai tujuan kebugaran.

Di awal, biasanya pelatih memulai sesi latihan dengan penilaian kebugaran atau fitness assesment.

Dari penilaian itu, pelatih akan menyampaikan kepada kita apa saja yang bisa ditingkatkan, kekuatan dan kelemahan kita, serta mendiskusikan tujuan kebugaran kita.

Kita bisa bekerja sama dengan pelatih pribadi dalam waktu singkat atau lama tergantung kebutuhan kita.

2. Memiliki luka, cedera, bekas operasi atau melahirkan

Mungkin saja kita absen berolahraga untuk waktu lama karena harus memulihkan diri dari penyakit, cedera, atau kondisi pasca persalinan.

Ketika seseorang kembali berolahraga, sama saja orang tersebut memulai olahraga dari awal.

Misalnya, jika kamu menyukai olahraga lari dan pernah menjalani operasi lutut akibat cedera, kita harus beradaptasi lagi dengan olahraga lari dan berusaha agar lutut yang dioperasi tidak kembali mengalami cedera.

Pelatih yang tepat memiliki pengetahuan untuk membantu kita menyeimbangkan latihan dan menangani area di tubuh yang dapat membantu menopang lutut.

Juga, pelatih pribadi dapat memandu kita tentang jenis latihan atau gerakan apa yang mungkin perlu dihindari.

Banyak pelatih yang merupakan spesialis di bidang tertentu, seperti pasca rehabilitasi atau sebelum dan sesudah melahirkan. Kita bisa menyewa pelatih yang sesuai kebutuhan.

3. Membutuhkan akuntabilitas

Jika kita membutuhkan akuntabilitas atau pertanggungjawaban dalam hal berolahraga, sewalah pelatih pribadi agar kita tetap berpegang pada komitmen kebugaran.

Terkadang ada masa-masa di mana kita merasa malas berolahraga dan berpikir untuk sekadar bersantai di rumah.

Nah, kehadiran pelatih pribadi inilah yang akan "memaksa" kita untuk mematuhi jadwal latihan supaya tujuan kebugaran bisa tercapai.

Personal trainer atau pelatih pribadi bukan hanya melatih kita untuk berolahraga dengan benar, melainkan juga memberi motivasi saat kita sedang kurang percaya diri atau memiliki masalah.

Apabila kita sulit bekerja sama dengan pelatih pribadi, mintalah teman atau anggota keluarga untuk memantau seberapa kuat komitmen kita dalam latihan.

4. Sulit menentukan jadwal olahraga karena kesibukan

Tugas kantor dan pekerjaan rumah yang menumpuk membuat kita sulit menentukan jadwal berolahraga? Di sinilah peran pelatih pribadi untuk membantu.

Pelatih pribadi bisa diminta untuk datang ke rumah jika kamu terkendala dengan waktu.

Kamu bisa menjalani sesi latihan bersama pelatih pribadi di halaman, kamar khusus, atau tempat lain dengan perlengkapan yang dibawa pelatih pribadi.

Berolahraga dengan pelatih pribadi juga bisa dilakukan secara virtual, entah itu lewat aplikasi obrolan video seperti FaceTime atau Skype, atau menggunakan aplikasi pelatihan pribadi.

https://lifestyle.kompas.com/read/2021/02/15/120511020/sewa-personal-trainer-bantu-sukseskan-tujuan-kebugaran

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke