Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Catat, Begini Urutan Memakai Skincare di Pagi Hari

Memakai skincare mahal hanya akan membuang uang saja jika kamu tidak menggunakannya secara tepat.

Nah, urutan memakai skincare di pagi hari juga tak kalah pentingnya dari skin care di malam hari.

Menurut Healthline, rutinitas perawatan kulit di pagi hari lebih kepada pencegahan dan perlindugan.

Meski pandemi Covid-19 membuat kita lebih banyak beraktivitas di rumah, tetapi melindungi kulit dari paparan lingkungan tetap penting untuk dilakukan.

Singkatnya, rutinitas perawatan kulit mendasar untuk pagi hari adalah menggunakan pembersih untuk mengangkat residu yang menumpuk di wajah, pelembap untuk menghidrasi kulit, hingga tabir surya untuk melindungi kulit dari efek-efek merusak sinar matahari, terutama jika kamu banyak beraktivitas di luar rumah.

Secara rinci, berikut urutan skincare pagi yang bisa kamu aplikasikan:

1. Pembersih

Ada dua tipe pembersih, yakni pembersih berbasis air dan berbasis minyak.

Beberapa pembersih berbahan dasar minyak dirancang untuk memberikan manfaat pada kulit basah, sementars lainnya paling baik bekerja pada kulit kering.

Jadi, baca instruksi pada kemasan produk sebelum menggunakannya.

Jika produk pembersih yang kamu gunakan hanya mengandung minyak (bukan campuran minyak, surfaktan dan emulsi) dan kulitmu punya tipe kombinasi atau berminyak, maka hindari pembersih berbasis minyak.

Sebab, ini hanya akan membuat kulitmu semakin berminyak.

Ada pula pembersih berbasis air. Biasanya produk ini mengandung surfaktan yaitu bahan yang memungkinkan air membilas kotoran dan keringat.

Produk ini juga bisa menghilangkan minyak yang dikumpulkan oleh pembersih berbasis minyak.

Tapi, kamu bisa melewatkan pembersih berbasis air jika tidak memerlukan pembersihan ganda (double cleansing) atau jika pembersih berbasis minyakmu sudah mengandung surfaktan yang cukup untuk menghilangkan kotoran di wajah.

2. Toner atau astringent

Toner dirancang untuk kembali menghidrasi kulit dan mengangkat sel-sel mati serta kotoran yang tertinggal setelah tahap pembersihan.

Sementara astringent adalah produk berbasis alkohol yang digunakan untuk melawan minyak berlebih. Namun, lewati astringent jika kamu punya tipe kulit kering.

3. Serum antioksidan

Serum mengandung bahan-bahan tertentu dengan konsentrasi tinggi.

Serum dengan antioksidan akan melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas.

Vitamin C dan E adalah antioksidan umum yang digunakan untuk meningkatkan tekstur dan kekencangan kulit.

Kandungan lain yang dapat diperhatikan seperti teh hijau, resveratrol dan kafein.

4. Spot treatment

Produk ini digunakan untuk menyamarkan noda di wajah.

Pertama, cari produk anti-inflamasi untuk menghilangkannya, kemudian ganti ke perawatan pengering noda untuk membersihkan sisanya.

Kita perlu menargetkan infeksi di dalam kulit.

Namun, lewati tahap ini jika kamu tidak memiliki noda di wajah atau membiarkannya.

5. Krim mata

Kulit di area mata cenderung lebih tipis dan sensitif.

Tak hanya itu, kulit di area tersebut juga rentan menunjukkan tanda-tanda penuaan, seperti garis halus dan menghitam.

Krim mata yang baik bisa membantu mencerahkan, melembutkan dan mengencangkan area tersebut, tetapi tidak bisa menghilangkan masalahnya sepenuhnya.

Lewati tahap ini juga produk pelembap dan serum yang kamu gunakan untuk area mata mengandung formula yang efektif dan bebas pewangi.

6. Face oil ringan

Produk ini dapat memberi manfaat untuk pemilik kulit kering, mengelupas dan dehidrasi.

Lewati tahap ini jika perawatan mendasar sudah cukup untuk kulitmu.

7. Pelembap

Pelembap dapat membantu menenangkan dan melembutkan kulit.

Pemilik kulit kering disarankan untuk memilih pelembap dengan bentuk krim atau balm.

Krim yang lebih tebal akan bekerja lebih optimal pada kulit normal dsn kombinasi, sementara produk bertekstur cair dan gel lebih direkomendasikan untuk pemilik kulit berminyak.

Lewati tahap ini jika toner atau serum yang kamu gunakan sudah cukup memberikan kelembapan untuk kulitmu.

8. Tabir surya

Tabir surya adalah produk akhir yang sangat penting dalam rutinitas skincare pagi hari.

Tidak hanya bisa mengurangi risiko kanker kulit akibat paparan sinar matahari berlebih, tabir surya juga bisa membantu melawan tanda-tanda penuaan.

American Cancer Society merekomendasikan untuk memilih tabir surya dengan SPF 30 atau lebih tinggi.

Pastikan mengaplikasikan produk ini 15-30 menit sebelum ke luar rumah.

Hindari mengaplikasikan makeup langsung di atasnya karena bisa membuatnya jadi encer.

Rutinitas ini terlalu panjang dan ribet? Tak perlu khawatir.

Pilihlah produk yang benar-benar bekerja buat kulitmu.

Bicara soal skincare pagi hari, ingatlah bahwa pada dasarnya kita hanya butuh tiga tipe produk, yakni pembersih, pelembap dan tabir surya. Semuanya untuk pencegahan dan perlindungan.

Dengan memilih produk yang tepat, bahkan hanya menggunakan tiga produk di pagi hari sekalipun tetap bisa memberi manfaat.

https://lifestyle.kompas.com/read/2021/03/05/072116020/catat-begini-urutan-memakai-skincare-di-pagi-hari

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke