Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Koleksi Gamis Mouza Ambil Inspirasi dari Mariah Idrissi, Siapa Dia?

Salah satunya adalah pakaian muslim. Bagi yang masih bingung, mungkin bisa mengintip koleksi terbaru Mouza -sebuah brand asal Bandung.

“Pakaian saya itu bagaimana agar yang memakainya terlihat tinggi dan langsing,” ujar pemilik Mouza, Dini Fitriyah kepada Kompas.com, belum lama ini.

Demi mengejar kesan tersebut, gamis Mouza memperlihatkan bentuk garis vertikal. Garis itulah yang membuat pemakainya bakal terlihat langsing dan tinggi.

Kemudian bahan yang digunakan pun terlihat "jatuh".

Selain memberikan kesan anggun dan elegan, kain yang "jatuh" tersebut membuat pemakai gamis terlihat lebih tinggi.

Demi menambahkan kesan mewah, pada kreasi Mouza ditambahkan aksen berwarna gold pada kancing.

Mariah Idrissi

Pada koleksi terbaru ini, Mouza mengambil nama Idrissi yang merupakan inspirasi dari perempuan bernama Mariah Idrissi.

Disebutkan, Mariah Idrissi adalah seorang model keturunan Pakistan Maroko yang sangat bangga dengan hijabnya.

Idrissi pernah menolak pekerjaan untuk memakai bikini, dan bertahan dengan hijab.

Wanita itu meyakinkan orang untuk bisa menjadi diri sendiri, dan tak lantas menggadaikan akidah hanya untuk pekerjaan.

“Nama Idrissi diambil untuk meneladani kekuatan tekad dan prinsip seorang Mariah Idrissi yang tidak menggadaikan hijabnya demi sebuah popularitas,” tutur Dini.

Idrissi mengingatkan, akidah adalah segalanya, dan dia membuktikan, bahwa dengan berhijab pun seorang perempuan masih bisa tampil cantik.

Sehingga, hijab bukanlah halangan untuk berkarya. “Semoga pengguna Idrissi Dress akan punya prinsip sekuat Mariah," kata Dini.

"Mereka akan memiliki kecantikan yang terpancar, memiliki kepercayaan diri tinggi seperti Mariah Idrissi,” cetus dia lagi.

https://lifestyle.kompas.com/read/2021/03/08/143818020/koleksi-gamis-mouza-ambil-inspirasi-dari-mariah-idrissi-siapa-dia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke