Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resmi, Smartwatch Pertama G-Shock Akan Mendarat di Bulan Mei

KOMPAS.com - Perusahaan jam Casio menghadirkan jam tangan pintar (smartwatch) G-Shock untuk pertama kalinya.

Jam tangan itu diberi nama G-Squad Pro GSW-H1000, yang menggunakan OS Android Wear besutan Google.

Di bagian muka jam tangan tersebut, Casio menawarkan LCD berwarna biru-hitam serta berbagai indikator dalam warna putih.

Jika dilihat dari dimensinya, jam tangan ini berukuran 65,6 x 56,3 x 19,5 mm dan berbobot 104 gram.

Namanya juga jam tangan pintar, tentu saja fitur yang terdapat pada G-Squad Pro GSW-H1000 berlimpah.

Fitur yang dimaksud mulai dari sensor detak jantung optik, GPS, sensor kompas, sensor ketinggian, dan barometer.

Ciri khas G-Shock sebagai jam tangan yang tangguh pun masih bisa kita lihat pada seri ini, karena Casio membekali G-Squad Pro dengan kemampuan tahan air hingga kedalaman 200 meter.

Bagian belakang G-Squad Pro diberi bahan titanium dengan casing aluminium dan uretan yang kokoh.

Jam ini memiliki aplikasi yang memuat 24 opsi olahraga indoor, serta 15 aktivitas termasuk berlari, bersepeda di jalan raya, dan berenang.

Karena jam tangan ini menggunakan sistem operasi Android Wear, pengguna dapat mengakses notifikasi yang ada di smartphone, serta aplikasi lain dan Google Assistant.

Jika seluruh fitur di dalam G-Squad Pro GSW-H1000 dijalankan, baterai jam akan bertahan selama sekitar 1,5 hari.

Namun, kita bisa beralih ke mode "dumb" untuk memperpanjang masa pakai baterai.

Casio G-Squad Pro GSW-H1000 tersedia dalam warna merah, hitam, dan biru.

Rencananya, jam tangan ini akan melenggang ke pasaran pada bulan Mei dengan harga 700 dollar AS atau setara Rp 10,1 juta.

https://lifestyle.kompas.com/read/2021/04/30/151012420/resmi-smartwatch-pertama-g-shock-akan-mendarat-di-bulan-mei

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke