Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gala Premier Cruella, Pertama Kalinya di Hollywood Pasca Pandemi

KOMPAS.com - Cruella, yang dibintangi Emma Stone, menjadi film pertama yang menggelar gala premiere di Hollywood pasca dunia dilanda pandemi.

Sebelumnya, sineas film harus menahan diri untuk tidak menggelar perayaan penayangan perdana ini demi alasan kesehatan. Namun, Disney membuat langkah berani dengan menggelar acara mewah ini meski dengan berbagai penyesuaian.

Acara tersebut digelar di El Capitan Theater, Los Angeles dengan dihadiri secara langsung oleh berbagai bintangnya. Emma Stone yang berperan sebagai karakter antagonis ikonik dari franchise 101 Dalmation itu hadir sebagai artis utamanya.

Selain itu, artis kulit hitam Kirby Howell-Baptiste yang menjadi salah satu aktor pendukungnya juga ikut serta. Hadir pula CEO Disney, Bob Chapek dan sutradara film terbaru ini, Craig Gillespie.

Sayangnya, Emma Thompson dan Joel Fry yang turut berperan dalam film Disney ini tak bisa hadir di lokasi. Kedua sineas Inggris tersebut berhalangan hadir karena adanya pembatasan perjalanan karena Covid-19.

Undangan diseleksi

Gala premier Cruella berlangsung dalam skala yang lebih kecil dibandingkan perilisan film box office sebelumnya. Misalnya saja dari jumlah orang yang diizinkan hadir di dalam lokasi acara.

Penyelenggara juga menyeleksi wartawan dan fotografer dari media terpilih untuk hadir meliput secara langsung. Sisanya adalah kru dari Disney yang secara langsung merekam jalannya acara.

Meski demikian, gala premiere ini memberikan makna lebih untuk bisnis perfilman Hollywood yang sempat mandek selama pandemi. Penayangan perdana yang dihadiri bintang utamanya adalah salah satu materi promosi terbesar.

Karena itu, ketiadaan gala premiere selama pandemi lalu membuat banyak penayangan film tidak terasa spesial. Tak heran banyak film besar ditunda penayangannya demi alasan bisnis termasuk Balack Widow.

Beberapa film lainnya, seperti Wonder Women dan Godzila vs Kong, dirilis tanpa kemeriahan gala premiere.

Agaknya, penyelenggaran Oscar beberapa waktu lalu yang dilaksanakan secara luring menjadi inspirasi sineas Hollywood untuk memulai kembali bisnis seperti biasa. Tentu saja ada beberapa penyesuaian demi alasan kesehatan.

Uniknya, Disney juga menjadi rumah produksi terakhir yang menggelar gala premiere sebelum pandemi merebak yakni untuk film Mulan.

https://lifestyle.kompas.com/read/2021/05/26/183640220/gala-premier-cruella-pertama-kalinya-di-hollywood-pasca-pandemi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke