Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jelang Restock, Sony Buka Pendaftaran untuk Dapatkan PS 5

KOMPAS.com – Setelah membuat ribuan gamer galau karena gagal mendapatkan PlayStation 5 saat peluncuran resminya beberapa waktu lalu, kini Sony baru mengumumkan kesempatan langsung untuk mendapatkan PlayStation 5.

Jadi, menjelang restock datang bulan depan, Sony membuka sebuah situs web registry, sekaligus berkesempatan langsung untuk membeli konsol PS5 dengan akun PlayStation Network (PSN).  Meski begitu kuotanya tetap terbatas.

Edisi Standar yang dilengkapi dengan driver disk dan dibanderol dengan garga 499 dolar AS atau sekitar Rp 7 juta, maupun model tanpa drive disk yang dibanderol dengan 399 dolar AS atau sekitar Rp 5,6 juta. Penawaran itu terbatas hanya satu akun PSN saja untuk mewakili satu orang.

Lalu, produk itu hanya dapat dapat dikirim ke alamat di Amerika Serikat.

Sony sendiri mengaku akan memilih gamer yang mendapatkan konsol satu ini berdasarkan persediaan dan minat sebelumnya terhadap PlayStation.

Mereka yang beruntung itu akan dihubungi melalui email dengan waktu dan tanggal, yang akan berakhir pada awal November mendatang.

https://lifestyle.kompas.com/read/2021/10/16/183700920/jelang-restock-sony-buka-pendaftaran-untuk-dapatkan-ps-5

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke