Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Milvik Dokter, Telemedicine Satu Harga untuk Seluruh Keluarga

KOMPAS.com - Kebutuhan untuk berkonsultasi dengan dokter secara cepat di mana pun melahirkan beragam telemedicine. Sebagian besar masyarakat pun sudah terbiasa menggunakan layanan ini di masa pandemi.

Tak hanya digunakan untuk berkonsultasi dengan dokter, telemedicine juga hadir untuk memberikan layanan kesehatan lainnya seperti memberikan obat-obatan dan konsultasi psikologi. 

Aplikasi kesehatan, Milvik Dokter, menjadi platform terbaru yang bisa diakses lewat ponsel dan siap melayani masyarakat Indonesia.

Layanan kesehatan digital untuk keluarga ini berbasis di London, Inggris, dan telah melayani masyarakat di beberapa negara Asia dan Afrika.

"Telemedicine Milvik Dokter memberikan pelayanan kesehatan digital yang terjangkau dengan satu harga untuk seluruh keluarga," terang President Director PT Milvik Indonesia, Wisnu Dharmawan dalam konferensi pers virtual melalui aplikasi Zoom, Selasa (23/11/2021).

"Adapun layanan kesehatan yang dapat diakses meliputi telekonsultasi 24/7 untuk dokter umum dan spesialis tanpa batasan frekuensi maupun durasi, penyediaan dan pengiriman obat, serta pemeriksaan laboratorium gratis untuk sekeluarga," sambung dia.

Selain itu, Chief Medical Officer PT Milvik Indonesia, Dr Zamzam Noerzen Djaelani menambahkan bahwa para dokter juga akan proaktif menanyakan perkembangan (follow up) kondisi pelanggan Milvik Dokter setelah tiga hari melakukan konsultasi.

"Jadi, dokter-dokter di sini akan melakukan pemantauan kesehatan pelanggan dari tiga hari pasca konsultasi dan secara rutin setiap satu bulan sekali," ungkapnya.

Aplikasi Milvik Dokter dapat diunduh di Play Store dengan biaya bulanan mulai dari Rp 35 ribu per bulan per keluarga.

Untuk akses registrasi bagi pelanggan juga dapat dilakukan melalui berbagai cara, yakni di website resmi atau WhatsApp Milvik.

Pentingnya telemedicine

Sebagai brand ambassador Milvik Dokter dan seorang ibu, Tya Ariesta merasa sangat terbantu dengan adanya layanan kesehatan telemedicine yang dapat diakses dengan mudah oleh seluruh keluarga, terutama anak-anaknya.

Apalagi, di masa pandemi seperti ini, sebisa mungkin kita tidak banyak melakukan perjalanan ke rumah sakit untuk menghindari transmisi penularan Covid-19 yang memiliki berbagai macam varian.

"Melalui telemedicine ini saya jadi tidak khawatir kalau anak sakit karena bisa langsung berkonsultasi dengan dokter umum atau spesialis tanpa batasan waktu," tuturnya.

"Selain aman untuk menghindari Covid-19, telemedicine ini juga membuat kita lebih hemat karena tidak perlu bolak-balik ke rumah sakit saat ingin berkonsultasi dengan dokter dan tentunya mendapatkan obat gratis," imbuh dia.

Di sisi lain, Tya mengatakan bahwa bukan hanya orang-orang yang sedang sakit saja yang bisa berkonsultasi, namun juga bagi mereka yang sehat dan mungkin ingin memeriksakan kondisi kesehatan secara rutin dapat memanfaatkan layanan telemedicine ini.

https://lifestyle.kompas.com/read/2021/11/24/141909820/milvik-dokter-telemedicine-satu-harga-untuk-seluruh-keluarga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke