Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Nike Air Flight Lite Mid "Scottie Pippen", untuk 30 Tahun Sepatu Sang Bintang

Sebelum mengakhiri karirnya sebagai seorang small forward, Scottie dikenal sebagai pemain penting bagi Chicago Bulls pada masa kejayaannya.

Lalu, bersama mega bintang Michael Jordan, dia berhasil membawa tim basket Amerika Serikat menjuarai Olimpiade pada 1992 dam 1996.

Tak hanya itu, Scottie juga kerap diasosiasikan dengan Nike Air Flight Lite, berkat permainannya yang mewujudkan komnbinasi kecepatan dan kekuatan, sesuai dengan tujuan dibuatnya sepatu itu.

Nah, untuk merayakan peringatan 30 tahun dirilisnya sneaker tersebut, sekaligus menghormati Scottie, Nike kembali merilis Air Flight Lite dalam colorway yang terinspirasi oleh atlet legendaris tersebut.

Nike Air Flight Lite Mid "Scottie Pippen" ini hadir dalam skema warna putih klasik dan "University Red” yang patriotik.

Warna putih menutupi sebagian besar konstruksi sepatu, sementara warna merahnya hadir pada logo Swoosh, lidah, inner liner, midsole, dan branding Nike.

Lalu, sebagai bentuk penghormatan, logo khas Scottie Pippen pun terpampang di bagian insole.

Logo tersebut tentu tidak ada saat perilisan Flight Lite Mid orisinal. Namun, nampak jelas bahwa Nike ingin menonjolkan koneksi antara Scottie dan sepatu itu.

Nike Air Flight Lite Mid "Scottie Pippen" ini diperkirakan akan dirilis pada awal 2022 mendatang di situs resmi Nike dan beberapa pengecer, seharga 120 dolar AS atau sekitar Rp1,7 juta.

https://lifestyle.kompas.com/read/2021/12/13/090012220/nike-air-flight-lite-mid-scottie-pippen-untuk-30-tahun-sepatu-sang-bintang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke