Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Tips Menghentikan Kebiasaan Anjing yang Suka Menggali

Beberapa ras anjing bahkan dibiakkan untuk menggali sehingga dapat menangkap dan membunuh hewan pengerat atau hewan kecil di peternakan.

Selain mencoba menangkap 1-2 hewan kecil sesekali, anjing ternyata juga suka menggali karena banyak alasan lain:

• Merasa bosan

• Membutuhkan latihan atau stimulasi mental

• Membuat tempat yang sejuk untuk beristirahat

• Mencoba melarikan diri karena merasa stres atau kecemasan

• Untuk mengikis kuku

• Menyembunyikan makanan atau barang berharga lainnya seperti tulang dan mainan

Nah, dengan mencoba mencari tahu mengapa anjing kita memiliki kebiasaan untuk menggali bisa menjadi langkah pertama agar kita tahu cara menghentikannya.

Untuk mengetahuinya lebih lanjut, simak beberapa tips menghentikan kebiasaan anjing yang suka menggali.

1. Mencegah anjing dari rasa bosan

Sebagian besar anjing mengalami kebosanan dengan cara yang sama seperti kita dan akan mencoba menghibur dirinya sendiri saat tidak ada hal lain yang bisa dilakukan.

Menurut pelatih anjing bersertifikat dan konsultan perilaku dari Preventive Vet, Cathy Madson, kegiatan pengayaan dan teka-teki dapat mencegah anjing merasa bosan dan berhenti menggali.

"Sangat penting bagi anjing untuk mendapatkan latihan fisik dan mental yang cukup setiap hari," terangnya.

Tetapi, beberapa anjing akan tetap melakukannya karena mereka telah dirancang untuk menggali.

Salah satu cara untuk memastikan agar tidak ada lubang yang mengganggu di halaman rumah kita adalah dengan memberi anjing kita lubang gali khusus yang lebih menarik daripada tempat lain di taman atau halaman.

"Buatlah lubang khusus dengan pasir atau kotoran yang aman untuk anjing dan kubur makanan dan mainan untuk dapat ditemukan anjing kita," sarannya.

Senada dengan hal itu, seorang pelatih anjing profesional, Nicole Ellis, mengungkapkan bahwa menggali itu baik untuk anjing, apalagi yang didorong oleh terapis fisik.

Dengan memisahkan tempat yang dapat diterima untuk digali anjing mungkin menjadi solusi yang baik dalam mengurangi kerusakan di halaman rumah.

2. Mengajak anjing melakukan aktivitas yang bermanfaat

Anjing membutuhkan waktu bermain dan olahraga. Jika mereka tidak memiliki cukup aktivitas untuk membakar kelebihan energi itu, perilaku menggali pasti akan terjadi.

Ellis pun merekomendasikan kita untuk mengajak anjing membuang energinya pada aktivitas yang lebih bermanfaat, seperti bermain lempar tangkap.

"Berlari, berenang, dan aktivitas fisik lainnya akan membantu anjing menghilangkan energi gugupnya," jelasnya.

"Kita juga harus mencoba menjadwalkan lebih banyak jalan-jalan untuk mengeluarkan anjing dari halaman dan mencegahnya untuk menggali tanah," lanjut dia.

3. Mengetahui suhu tubuh

Anjing biasanya akan menggali lubang tempat mereka berbaring untuk mencoba mendinginkan tubuh dari suhu yang terlalu tinggi.

Jika demikian, memberi anjing ke area teduh untuk bersantai atau membawanya masuk saat cuaca panas mungkin cukup untuk menghentikan anjing menggali.

"Apabila anjing kita menggali untuk mengatur suhu tubuhnya, pastikan anjing kita memiliki tempat berlindung, naungan, dan air yang cukup saat berada di luar ruangan," kata Erin Askeland dari Camp Bow Wow.

4. Menemani anjing 

Jika anjing kita selalu menggali ketika sendirian di halaman, jangan membiarkannya bermain di luar tanpa pengawasan.

"Jangan biarkan anjing kita nongkrong sendirian di halaman saat sedang menggali," ujar Madson.

"Ketika kita melihat anjing mulai menggali, cukup alihkan perhatiannya ke perilaku yang lebih baik seperti mengambil atau menarik suatu benda," terang dia.

Atau, jika kita memiliki lubang galian khusus, bawalah anjing kita ke sana dan dorong untuk menemukan harta karun yang mungkin saja terkubur.

https://lifestyle.kompas.com/read/2022/01/11/210136820/4-tips-menghentikan-kebiasaan-anjing-yang-suka-menggali

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke