Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Para Selebritas Dunia Ini Ternyata Mengidap Gangguan Mental OCD

KOMPAS.com - Aktor Indonesia, Aliando Syarief mengaku mengidap Obsessive-Compulsive Disorder (OCD) selama dua tahun belakangan.

Gangguan mental ini yang menjadi alasannya menghilang dari dunia perfilman meskipun popularitasnya tengah meningkat.

Ia beralasan, penyakit yang dialaminya itu memiliki gejala ekstrem sehingga membutuhkan terapi dan penanganan menyeluruh.

Penyakit OCD yang dideritanya itu membuatnya sulit beraktivitas normal seperti sedia kala.

Apalagi jika harus menjalani jadwal syuting dan kesibukan padat seperti yang biasa dilakukannya di masa lalu.

Selebritas yang mengidap Obsessive-Compulsive Disorder (OCD)

Penyakit OCD atau dikenal dengan nama Gangguan Obsesif Kompulsif ditandai dengan pikiran atau perilaku yang berulang dan tidak diinginkan.

Mereka memiliki obsesi berupa pikiran, gambaran atau dorongan sehingga berperilaku yang tidak sesuai keinginan dan memicu perasaan yang menyusahkan.

Gejalanya juga lengkap dengan kompulsi yang membuat mereka berupaya menyingkirkan obsesi dan/atau mengurangi kesusahannya.

Selain Aliando Syarief, ada sejumlah selebritas yang mengaku pernah atau masih menderita penyakit OCD.

Gangguan mental ini tentu mengganggu kariernya namun mereka sukses melaluinya sehinga bisa sesukses seperti saat ini.

Siapa saja mereka?

Suga BTS

Rapper boyband yang tengah mendunia ini mengaku pernah menderita masalah kesehatan mental berupa depresi dan OCD.

Dalam wawancara dengan Majalah Rolling Stone, Suga mengaku sudah lebih baik setelah mendapatkan penanganan dari psikiater.

“Saya merasa nyaman sekarang dan merasa baik, tetapi emosi negatif semacam itu datang dan pergi,” katanya.

Pesepakbola legendaris ini pernah mengalami OCD ketika harus mengatur semuanya serba sempurna, termasuk menata ulang kamar hotel dan minuman kalengnya.

"Saya memiliki gangguan obsesif kompulsif di mana saya harus memiliki segalanya dalam garis lurus atau semuanya harus berpasangan," katanya, dikutip dari Independent UK.

Ia juga kerap mengenakan pakaian putih agar sesuai dengan furniturnya, membeli 30 pasang celana dalam Calvin Klein yang identik setiap dua minggu dan bersikeras untuk melapisi kemejanya sesuai warna.

Charlize Theron

Gejala OCD yang dialami aktris peraih Oscar ini membuat pikirannya kacau dan terus merasa panik.

Saya harus sangat rapi dan terorganisir atau itu mengacaukan pikiran saya dan mematikan saya," katanya dalam wawancara tahun 2012 lalu.

Kekhawatiran itu juga membebani dirinya di malam hari sampai ia akhirnya mendapatkan penanganan medis.

Mantan kekasih Shawn Mendes ini adalah selebritas yang telah sukses berjuang melawan OCD.

Ia didiagnosis dengan penyakit ini ketika memikirkan hal yang sama berulang-ulang ketika merasa stres, tanpa mendapatkan solusinya.

Setelah didiagnosis dengan OCD, gangguan tersebut tampaknya lebih mudah ditangani dan ia akhirnya bisa menangani gejalanya.

Leonardo DiCaprio

Penyakit OCD yang dialaminya membuat Leonardo DiCaprio kerap berjalan melalui satu pintu hingga berulang kali.

Aktor ini mengatakan, gejala yang dirasakannya sebenarnya tergolong ringan dan cepat mendapatkan penanganan.

Uniknya, ia juga pernah memerankan tokoh yang juga mengidap gangguan mental serupa yakni Howard Hughes.

Dalam film Aviator, ia berperan sebagai orang super kaya Hollywood itu yang memiliki OCD dalam hal kebersihan dan keteraturan.

https://lifestyle.kompas.com/read/2022/01/28/155012420/para-selebritas-dunia-ini-ternyata-mengidap-gangguan-mental-ocd

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke