Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Remaja yang Kecanduan TikTok Tunjukkan Tanda Kecemasan dan Depresi

Bahkan, di masa pandemi Covid-19, penggunaan aplikasi yang berisi video-video pendek ini mulai terasa masif -khususnya di kalangan remaja, karena keinginan mereka untuk mengikuti tren.

Sayangnya, aplikasi TikTok ini ternyata membuat banyak remaja kecanduan hingga memicu munculnya dampak yang kurang baik pada kesehatan mental.

Sebuah hasil penelitian terbaru menemukan, remaja yang kecanduan aplikasi TikTok menunjukkan tanda-tanda kesehatan mental yang buruk.

Mereka memperlihatkan kondisi kecemasan dan depresi, yang dapat memengaruhi kerja memori mereka.

Studi yang dipublikasikan dalam jurnal International Journal of Environmental Research and Public Health ini lantas mengupas lebih dalam tentang tinjauan ini. 

Disebutkan, penggunaan aplikasi Tiktok yang mengalami kecandua secara konsisten menunjukkan kinerja lebih buruk ketika mendapat serangkaian pertanyaan dalam latihan mengingat urutan nomor.

Hal ini menunjukkan, memori kerja mereka terpengaruh dan bisa disebabkan oleh peningkatan gejala kecemasan dan depresi tadi.

Sementara itu, sebuah penelitian tentang isu yang sama di Chinn melibatkan lebih dari 3.000 siswa sekolah menengah yang sebagian besar adalah pengguna reguler TikTok.

Hasil studi yang dilaporkan pun melihat dampak aplikasi tersebut pada kehidupan sehari-hari para remaja.

Juga diamati tentang bagaimana mereka mengalami gejala penarikan, seperti cemas dan depresi jika mereka tidak menggunakan aplikasi tersebut untuk sementara waktu.

Kendati demikian, studi lanjutan juga sedang dilakukan guna mengeksplorasi kecanduan smartphone dan media sosial.

Topik tersebut jelas menjadi suatu hal yang lebih umum di kalangan remaja, dan informasi tersebut menjadi penting untuk diketahui oleh para orangtua.

https://lifestyle.kompas.com/read/2022/02/16/112824520/remaja-yang-kecanduan-tiktok-tunjukkan-tanda-kecemasan-dan-depresi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke