Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Breitling Rayakan 70 Tahun Navitimer dengan 14 Koleksi Baru

KOMPAS.com - Tahun 2022 merupakan tahun yang istimewa untuk produsen jam tangan Breitling.

Tahun ini menandai genap berusia 70 tahun Navitimer, salah satu koleksi ikonik Breitling  yang dikenal dalam dunia penerbangan.

Dalam rangka merayakan momen tersebut, watchmaker asal Swiss ini meluncurkan arloji Navitimer dalam berbagai versi.

Navitimer terbaru hadir dengan tiga ukuran cangkang, yakni 46 milimeter, 43 milimeter, dan 41 milimeter.

Selain dibedakan dari ukuran cangkang, ada dua opsi material yang digunakan, baja tahan karat (stainless steel) atau red gold.

Menariknya lagi, Breitling menawarkan 13 warna dial yang berbeda, sehingga koleksi keseluruhan ini berjumlah 14.

Willy menyebut arloji buatannya Navigation Timer, yang disingkat menjadi "Navitimer".

Navitimer tersebut menampilkan rotating slide rule, atau sederhananya skala yang bisa diputar di bagian bezel.

Skala pada bezel ini berfungsi untuk mempermudah pilot dalam melakukan penghitungan.

Setelah dirilis, Navitimer menuai popularitas di dunia penerbangan.

Aircraft Owners and Pilot Association (AOPA), organisasi nirlaba yang mengadvokasi penerbangan umum di AS lalu menggandeng Breitling untuk merilis Navitimer yang menampilkan logo watchmaker di indeks jam 12.

Sepanjang tahun 50-an, industri penerbangan berkembang pesat. Setiap pilot, baik pilot pesawat sipil maupun pilot militer memerlukan jam tangan.

Saat itulah Breitling Navitimer masuk, dan menjadi jam tangan yang banyak digunakan oleh para pilot.

Akhirnya, Breitling Navitimer Cosmonaute "lahir", dengan mengacu pada desain Navitimer asli.

Tidak hanya digunakan pilot atau astronot, arloji Navitimer relatif populer di kalangan selebritas kala itu.

Musisi jazz Miles Davis, penyair Serge Gainsbourg, hingga pembalap F1 Jim Clark dan Graham Hill, semua pernah memiliki arloji tersebut.

Sebut saja, rotating slide rule di bagian bezel, indeks baton yang tebal, tiga subdial yang berfungsi menghitung kronograf, dan bezel berlekuk.

Perbedaan yang menonjol terdapat di bagian jantung alias mesin.

Pada Navitimer yang baru, Breitling menanamkan mesin otomatis Calibre 01 COSC-certified dengan roda kolom (column wheel) yang berdetak pada frekuensi 28.800 vph.

Mesin ini menawarkan cadangan daya selama 70 jam.

Tak ketinggalan, jendela penunjuk tanggal ditambahkan di atas indeks jam 6.

Rotating slide rule pada arloji ini dibuat menjadi rata, sehingga menciptakan tampilan yang ramping.

Kendati demikian, cangkang yang diusung Breitling memiliki ukuran lebih besar daripada Navitimer terdahulu.

Jika Navitimer orisinal dibungkus cangkang 40 milimeter, maka --seperti yang sudah dijelaskan di awal-- Navitimer 2022 ditawarkan dalam varian cangkang 41 milimeter, 43 milimeter, dan yang terbesar 46 milimeter.

Dengan desain yang lebih menyenangkan dan tidak terkesan kaku, koleksi Navitimer ini disajikan Breitling untuk dinikmati oleh mereka yang belum pernah menginjakkan kaki di ruang kokpit pesawat.

Dikabarkan, Navitimer 2022 akan dilepas dengan rentang harga 9.400 dollar AS-39.500 dollar AS (setara Rp 134,7 juta-Rp 566,3 juta) pada bulan April mendatang.

https://lifestyle.kompas.com/read/2022/03/31/123842220/breitling-rayakan-70-tahun-navitimer-dengan-14-koleksi-baru

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke