Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

7 Hal yang Harus Dihindari Setelah Melakukan Brazilian Waxing

KOMPAS.com - Brazilian wax menjadi salah metode untuk menghilangkan rambut pada area kemaluan yang paling banyak dipilih karena prosedurnya cepat dan bertahan lama.

Bagi beberapa orang, brazilian wax bisa diulangi dua sampai empat bulan sekali, tergantung kecepatan tumbuhnya rambut.

Selain itu, metode ini juga cenderung lebih bebas ruam dan tidak memberikan sensasi gatal seperti saat kita mencukurnya sendiri (shaving).

Kendati demikian, setelah melakukan brazilian waxing, ada sejumlah hal yang perlu kita hindari.

Yang harus dihindari setelah brazilian waxing

Untuk mengetahuinya lebih lanjut, simak 7 hal yang harus dihindari setelah melakukan brazilian wax, seperti yang dilansir dari laman Hello Giggles berikut ini.

1. Berhubungan seks

Setelah melakukan brazilian wax, hindari berhubungan seks terlalu cepat.

Sebab, berhubungan seks beberapa jam setelah melakukan brazilian wax bisa menimbulkan iritasi pada area sekitar kemaluan.

Di samping itu, rambut juga bisa tumbuh ke dalam selama berminggu-minggu yang mungkin dapat menyebabkan infeksi akibat bakteri.

"Setelah waxing, area ini sangat halus. Setiap gesekan yang tidak perlu dapat menyebabkan benjolan dari iritasi," kata seorang ahli wax dan kecantikan di Haven Spa di Manhattan, Rena Rubin.

"Jadi, kita harus menunggu setidaknya 24 jam sebelum berhubungan seks pasca waxing," saran dia.

2. Terlalu cepat untuk mandi

Rubin mengungkapkan bahwa ada alasan khusus mengapa kita harus menghindari mandi setelah waxing.

"Suhu panas dapat membuat kulit yang sudah sensitif menjadi lebih sensitif," terangnya.

Hal yang sama mungkin berlaku untuk kolam renang umum dan pantai. Sesegar apa pun yang kita rasakan saat terkena air, kita lebih rentan terhadap infeksi tepat setelah melakukan waxing karena pori-pori terbuka.

Untuk hasil terbaik, hindari mandi, berenang, atau berendam di kolam selama beberapa hari setelah waxing.

Jika kita memiliki acara yang akan datang seperti liburan di pantai, jadwalkan waxing setidaknya beberapa hari sebelum perjalanan untuk menghindari iritasi atau infeksi.

3. Berolahraga secara intens

Menurut Rubin, berolahraga secara intens bukanlah ide yang baik setelah brazilian wax karena akan membuat banyak gesekan dan keringat berlebih.

Apalagi, garam yang ada dalam keringat dapat mengiritasi kulit pasca waxing dan itu bisa menyebabkan infeksi. 

Dengan demikian, brazilian wax mungkin merupakan alasan yang baik untuk mengambil satu atau dua hari libur dari gym maupun olahraga intensitas tinggi lainnya.

4. Eksfoliasi

Eksfoliasi sebelum waxing adalah hal terbaik karena dapat membantu mencegah rambut yang tumbuh ke dalam dan membuat waxing secara keseluruhan menjadi pengalaman yang lebih dapat ditoleransi.

Sebaliknya, eksfoliasi setelah waxing, khususnya dengan formula kasar, dapat mengiritasi kulit.

"Honey wax mengelupas kulit dengan sendirinya, sehingga eksfoliasi ekstra dapat mengiritasi kulit yang menyebabkan benjolan iritasi kecil yang pada area vulva," jelas Rubin.

5. Mandi dengan air yang sangat panas

Kim Lawless, alias "The Wax Queen" menjelaskan bahwa panas berlebih akan memperburuk kulit pasca waxing.

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, hindari mandi air panas, sauna, dan lingkungan yang terlalu panas secara umum untuk hasil yang optimal.

6. Jauhi wewangian buatan, sabun, dan lotion

Karena kulit dan pori-pori kita terbuka dan rentan setelah waxing, berhati-hatilah terhadap sabun dan lotion yang digunakan pada area vulva.

"Saya membuat kesalahan dengan tidak memperhatikan apa yang saya cuci setelah waxing, meskipun menurut saya iritasi yang saya alami tidak terkait langsung dengan sabun," kata Rubin.

Alih-alih menggunakan sabun yang wangi, dia pun menyarankan kita untuk memakai sabun bayi yang lembut sebagai gantinya.

7. Hindari celana ketat

Jika kita belum mengetahuinya, gesekan biasanya akan timbul setelah kita melakukan waxing.

Untuk itu, Rubin merekomendasikan kita tidak menggunakan celana atau pakaian yang ketat, sehingga kulit bisa lebih bernapas dan cepat pulih setelah waxing.

"Usahakan untuk mengenakan pakaian yang longgar seperti gaun maxi dan celana longgar," imbuh dia.

https://lifestyle.kompas.com/read/2022/08/15/085221520/7-hal-yang-harus-dihindari-setelah-melakukan-brazilian-waxing

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke