Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Drama Park Min Young yang Dikabarkan Pacari CEO Investasi

Kekasihnya yang merupakan bos kripto itu disebut memiliki berbagai mobil mewah dan rumah di kawasan elite Korea Selatan.

Hubungannya dengan aktris berusia 36 tahun itu juga cukup serius karena sudah mengunjungi orangtua masing-masing dan kerap memberikan hadiah mahal.

Selain hujan ucapan selamat, para penggemarnya juga menganggap kisah cintanya mirip dengan dramanya beberapa tahun lalu, What’s Wrong with Secretary Kim.

Sama seperti kisah fiksi tersebut, ia sukses merebut hati seorang pria kaya raya dengan pesonanya.

Rekomendasi drama Park Min Young

Popularitas Park Min Young belakangan makin meningkat karena dramanya yang selalu sukses di pasaran.

Ia bahkan dijuluki ratu office romance karena serialnya yang kerap bertema percintaan di kantor.

Dalam berbagai drama tersebut, ia sukses memikat para penonton dengana akting dan paras cantiknya.

Sungkyunkwan Scandal (2010)

Park Min Young berperan sebagai gadis cerdas dan mandiri yang nekat bersekolah dengan menggunakan identitas kakak laki-lakinya.

Dalam setting ceritanya, tindakan itu termasuk ilegal karena perempuan masih sulit mendapatkan pendidikan maupun pekerjaan.

Namun penyamarannya ketahuan beberapa teman sekolahnya, yang salah satunya juga sukses membuatnya jatuh cinta.

Sungkyunkwan Scandal termasuk drama legendaris yang juga dibintangi oleh Song Joong Ki.

What’s Wrong with Secretary Kim (2018)

Diadaptasi dari novel berjudul sama, ia berperan sebagai sekretaris andalan yang mendadak mengundurkan diri dari perusahaan setelah sembilan tahun bekerja.

Tak disangka, interaksi keduanya malah menimbulkan benih cinta yang kocak dan romantis dengan berbagai adegan indah.

Her Private Life (2019)

Kali ini, Park Min Young menjadi kurator galeri seni yang diam-diam menjalankan website fandom artis idolanya.

Hobinya itu kemudian ketahuan dan membuatnya jadi sasaran gosip sehingga terpaksa berpura-pura pacaran dengan bosnya untuk menangkal rumor.

Sudah bisa ditebak, keduanya akhirnya baper sehingga mulai jatuh cinta sungguhan pada satu sama lain.

Kisahnya soal seorang reporter dan pengantar pesan rahasia yang berusaha membongkar kasus kelas di masa lalu, yang berkaitan dengan kehidupan keduanya.

When The Weather Is Fine (2020)

Park Min Young berakting sebagai seorang wanita yang berhenti dari pekerjaannya di Seoul dan kembali ke desa Bookhyun, tempat tinggalnya saat remaja.

Berlatar musim dingin, ia lalu berjumpa kenalan lama lalu mulai mengenang perjalanan hidup di masa lalu.

Drama ini mengharukan juga penuh adegan romantis dengan sehingga membuat kita tak bisa berhenti menontonnya.

Ia menjadi lady boss di badan meteorologi yang terjebak hubungan dengan bawahannya yang lebih muda.

Drama bukan hanya romcom biasa namun juga menampilkan tantangan bekerja sebagai kru yang bertugas meramalkan cuaca.

https://lifestyle.kompas.com/read/2022/09/28/164619020/6-drama-park-min-young-yang-dikabarkan-pacari-ceo-investasi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke