Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sup Ayam Klasik

Kompas.com - 03/04/2009, 13:15 WIB

Bahan:
- 1,8 kg ayam
- 6 wortel kupas
- 4 batang seledri
- 1 bawang putih utuh
- 2,5 sdt garam meja
- 1 sdt merica
- 8 gelas air putih

Cara membuat:
1. Taruh ayam dalam panci besar. Potong 3 wortel dan 2 batang seledri hingga kira-kira 1 inci. Kupas dan potong bawang putih. Masukkan semua sayuran yang sudah dipotong ke dalam panci, tambahkan garam dan merica. Tambahkan 8 gelas air dingin, lalu rebus hingga mendidih. Kurangi panas, aduk-aduk, buang buih yang naik ke atas. Teruskan hingga ayam matang, kurang lebih 30 menit.

2. Pindahkan ayam ke dalam mangkuk besar. Tiriskan air kaldunya, buang sayuran-sayuran tadi. Kembali masukkan air kaldu ke dalam panci. Potong tipis sisa wortel dan seledri. Tambahkan ke dalam panci berisi air kaldu, aduk-aduk hingga sayuran lembut, kurang lebih 10 menit. Jika ayamnya sudah tak terlalu panas, suwir-suwir dagingnya, lalu tambahkan ke panci berisi air kaldu. Siap disajikan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com