Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menghadapi Kritik dari Si Bos

Kompas.com - 24/11/2009, 14:23 WIB

* Hindari tuduhan siapa yang benar, siapa yang salah. Anda tak akan membuat segalanya lebih baik jika Anda menyalahkan si bos. Lebih baik gunakan pernyataan yang menunjukkan bahwa Anda mendengarkan, misal, “Ternyata sistem ini tidak bisa saya terapkan, dan Bapak pun kurang puas dengan hasilnya. Bagaimana jika kita coba buat yang baru?”

Jangan abaikan pula rekan-rekan kerja Anda. Jika Anda memiliki rekan kerja yang bisa dipercaya, cobalah untuk meminta pendapatnya. Apakah ia juga mengalami situasi yang sama dengan si bos, namun pastikan Anda tidak menjelek-jelekkan si bos di mata teman Anda. Bisa jadi perusahaan sedang mengalami kesulitan, dan banyak jajaran manager menghadapi kesulitan untuk beradaptasi, termasuk si bos, yang kemudian melimpahkannya kepada Anda.

Langkah selanjutnya
Jika si bos memperlakukan orang lain dengan ramah, tapi cukup kasar kepada Anda, ada kemungkinan hubungan Anda dan si bos memang sudah rusak. Seperti hubungan mana pun, ada pasangan karyawan dan bos yang tak cocok.

Jika Anda merasa bahwa Anda tak akan bisa memenangkan pertarungan dengan si bos, Anda tak memiliki pilihan, termasuk lewat mediasi HRD, Anda bisa memohon untuk perpindahan divisi. Jika memang sudah tak memungkinkan, sebagian orang akan memilih untuk berhenti kerja. Namun, hal itu akan mempersulit Anda.

Bila Anda tak melihat adanya perubahan, berhenti bekerja bisa jadi satu-satunya solusi yang logis. Pekerjaan yang penuh tekanan bisa mendorong masalah, termasuk sulit tidur dan masalah pencernaan. Jangan sampai Anda bolos bekerja karena hubungan tak baik dengan atasan Anda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com