Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dream Job: Florist

Kompas.com - 25/06/2010, 17:20 WIB

KOMPAS.com - Di iklan-iklan produk perawatan kecantikan kulit wanita, seringkali menggunakan model yang profesinya sebagai florist. Sebenarnya, apa dan bagaimana pekerjaan seorang florist? Berikut wawancara majalah Chic dengan Gabriella Cindy, 26, pemilik Gabriella Cindy Florist. Lulusan The London School of Public Relations jurusan Komunikasi Massa ini sempat bekerja di sebuah perusahaan forex index. Tak suka bekerja di kantor, ia mengikuti saran neneknya untuk menjadi seorang florist. Ia mengambil kursus merangkai bunga selama 8 bulan, kini ia memutuskan menjadi florist dan membuka usaha sendiri pada Juni 2009.

Seperti apa pekerjaan seorang florist?
Merangkai bunga, baik bunga sungguhan atau bunga imitasi dan dekorasi lain. Bentuknya bisa korsase, karangan bunga, dekorasi pernikahan, dan jenis desain bunga lain. Desain yang dibuat bisa mengikuti standar atau mengikuti pesanan pelanggan. Biasa orang pesan bunga untuk hadiah Valentine, ulang tahun, dan ucapan terima kasih.

Yang menyenangkan dari profesi ini?
Buat yang suka bunga seperti saya, menjadi florist menyenangkan. Kita bisa berkreasi dengan berbagai macam bunga dan merangkai menjadi sebuah karangan yang cantik dan indah. Kalau melihat orang puas dengan hasil rangkaian, kita pasti ikut senang. Saya juga bisa mengatur jam kerja karena jam kerjanya tidak seperti orang kantoran.

Perlu keahlian khusus dalam bekerja?
Yang pasti florist harus memiliki pengetahuan tentang berbagai macam bunga, daun, dan tanaman pot. Plus bagaimana mengkombinasikan dalam sebuah komposisi rangkaian. Kita juga harus selalu up-to-date dengan gaya desain bunga saat ini. Semua ini bisa dipelajari secara otodidak, tapi bisa juga dari tempat kursus merangkai bunga. Selain itu memiliki bakat artistik dan mampu bekerja baik dengan tangannya. Jika ingin membuka toko, florist juga harus memiliki jiwa bisnis yang baik.

Bisa bekerja di mana saja?
Bisa bekerja di toko-toko bunga ritel atau mengelola toko sendiri. Bisa juga bekerja sama dengan Event Organizer, Wedding Organizer, atau menjadi penata bunga di hotel.

Penghasilan setiap bulan?
Lumayan, bisa antara Rp 3-5 juta per bulan, apalagi di hari Valentine, pasti banyak pesanan.

(Erma Dwi Kusumastuti/Majalah Chic)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com