Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski Bekerja, Ibu Tetap Berperan Mengasuh Anak

Kompas.com - 10/08/2010, 22:12 WIB

"Saya tidak memiliki satu nanny untuk setiap anak," candanya.

Melatih kemandirian anak merupakan bagian dari peran pengasuhan ibu. Karakter anak mandiri perlu dibangun dan diajarkan oleh ibu atau ayah, bukan orang lain. Untuk menciptakan karakter anak mandiri, orangtua tak perlu merisaukan banyak hal, seperti meja makan berantakan.

"Tak perlu risau saat sayur menjadi 'shampo', meja makan berantakan, saat anak sedang belajar melakukan semua sendiri," Shahnaz mencontohkan.

Untuk mengetahui apakah anak sudah mulai mandiri bisa dilihat dari tangisannya. Kata Shahnaz, indikasi anak mandiri atau bahagia, jika menangis tak perlu waktu lama. Anak-anak boleh menangis, namun anak mandiri akan cepat diam dan tak lama menangis yang sifatnya menarik perhatian. Anak menangis karena memang sakit karena terjatuh, misalnya, bukan berusaha menarik perhatian orangtuanya dengan cara berlebihan.

Menyenangkan memiliki anak yang tumbuh sehat dan bahagia bukan? Kemandirian menjadi tolok ukurnya sehingga Anda dan pasangan tak lagi risau meninggalkannya bersama pengasuh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com