Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gaya "Ladylike" dari Erdem dan Antonio Berardi

Kompas.com - 25/05/2011, 21:56 WIB

KOMPAS.com - Sesi yang paling ditunggu-tunggu para penggemar dan pemerhati fashion dalam event Asia Fashion Exchange di Singapura adalah Audi Fashion Festival. Peragaan busana koleksi desainer internasional dan label ini menghadirkan koleksi Autumn/Winter 2011 dari rumah mode Missoni sebagai show pembuka pada Jumat (13/5/2011) lalu. Sedangkan bagai penutup digelar koleksi Autumn/Winter 2011 dari rumah mode Ungaro pada Kamis (19/5/2011).

Brand Italia, Missoni, dikenal lewat rancangan knitwear-nya yang dibuat dari bahan yang berbeda-beda, dan dalam pola yang colourful. Missoni menghadirkan tiga generasi keluarga Missoni, dari Rosita (pendirinya), Angela (putri ketiga yang menjabat sebagai direktur kreatif), dan putri Angela, Margherita.

Sedangkan Ungaro sangat dinantikan karena menampilkan koleksi rancangan direktur kreatifnya yang baru ditunjuk setahun terakhir, Giles Deacon. Pria berkacamata ini digelari Best New Designer dari ajang British Fashion Awards pada 2004, dan baru saja meraih predikat desainer fashion Inggris paling berpengaruh dari harian The Guardian. Rancangannya sering dikenakan oleh para selebriti, seperti Thandie Newton, Kate Moss, Drew Barrymore, Kylie Minogue, Lily Allen, dan Daisy Lowe.

Desainer kelas dunia lainnya yang juga menampilkan koleksinya di AFF adalah Erdem Moralioglu, dan Antonio Berardi. Erdem adalah desainer Inggris keturunan Turki yang disebut sebagai Christian Lacroix dari London oleh Sarah Mower, contributing editor majalah Vogue Amerika. Ciri khas rancangannya adalah pada penggunaan warna-warna yang berani, motif print, dan berbagai detail yang playful. Ia gemar memadukan lace yang manis dan bunga-bungaan yang romantis.

Untuk koleksi Autumn/Winter-nya, perancang yang koleksinya menjadi favorit Michelle Obama dan Samantha Cameron ini memberikan sentuhan yang berbeda. Motif print-nya yang berkesan muram dikombinasikan dengan warna-warna terang untuk menggambarkan hubungan cinta yang jatuh-bangun.

"Koleksinya sangat ladylike tapi sedikit mentah dan agak gelap. Seperti seorang perempuan yang menikah dengan seorang seniman, tapi merobek kanvasnya lalu mengenakannya," ujar Erdem, yang memamerkan koleksi pada Sabtu (14/5/2011) lalu.

Erdem juga banyak bermain dengan fabrics, yang dibuat dari bahan-bahan paling berkualitas dari Eropa. Gaun print-nya banyak menggunakan bahan sifon, memberi kesan ringan. Ada pula sifon yang dipadukan dengan satin, serta bahan rajut berwarna gelap. Kesan feminin dan mewah juga terlihat pada gaun dengan rok bawahnya yang asimetris.

Desainer Inggris berdarah Italia, Antonio Berardi, juga menyajikan koleksi yang tak kalah memukau. Desainer yang pernah menjadi asisten John Galliano ini menampilkan rangkaian busana siap pakai yang terdiri atas gaun terusan, outerwear, dan evening wear dengan warna-warna yang tegas seperti hitam, merah, ivory, kelabu, dan warna tanah.

Beberapa gaunnya menampilkan aksen padded shoulder dengan detail kerut pada bagian dada. Setelan satinnya dipadukan dengan bahan lace di bagian lengan dan dada. Little black dress dan little red dress muncul dalam versi panjang maupun pendek. Gaun-gaunnya juga memiliki potongan yang melekat di badan, tak heran rancangan Berardi digemari selebriti bertubuh tipis seperti Victoria Beckham, Megan Fox, Kylie Minogue, dan Sarah Jessica Parker.

Seluruh koleksi desainer yang bertema Driving Imagination ini digelar di tenda yang terletak di depan Ngee Ann City Civic Plaza, Orchard Road, Singapura.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com