Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bulan Kesehatan Gigi Kembali Digelar

Kompas.com - 26/09/2011, 15:33 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com- Dalam rangka mengampanyekan kesehatan gigi, Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI), Asosiasi Fakultas Kedokteran Gigi Indonesia (AFDOKGI), PT Unilever, dan Pepsodent bekerjasama mengadakan Bulan Kesehatan Gigi 2011 yang salah satunya digelar di Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Universitas Trisakti (Usakti), Jakarta Barat, Senin (26/9/2011). Salah satu kegiatan yang dilakukan adalah pemeriksaan dan perawatan gigi gratis bagi warga.

Di FKG Usakti, kegiatan tersebut akan berlangsung selama 3 hari hingga 28 September 2011 nanti. Selain di lokasi tersebut, pemeriksaan gigi juga dilaksanakan di 13 FKG lainnya di Indonesia. Ke-14 FKG tersebut dipilih karena mempunyai rumah sakit gigi sendiri. "Ya FKG yang dipilih memang yang mempunyai RS gigi sendiri" ujar Professional Relationship Manager Oral Care PT Unilever, Ratu Mirah Afifah.

Selama tiga hari nanti, ditargetkan sekitar 2.000 orang akan diperiksa giginya. Hari ini ratusan siswa taman kanak-kanak dan sekolah dasar hadir untuk diperiksa giginya. Selain pemeriksaan gigi, acara tersebut juga memberikan pendidikan kepada anak-anak mengenai pentingnya merawat gigi.

Beberapa hal yang diajarkan kepada murid taman kanak-kanan dalam acara tersebut antara lain bagaimana dan kapan menyikat gigi yang baik, waktu yang tepat untuk pergi ke dokter gigi. Dalam acara yang sama yang digelar 2010, sebanyak 19.584 warga memperoleh perawatan gigi cuma-cuma.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com