Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2015, Angka Kematian Ibu Harus 102

Kompas.com - 04/04/2012, 18:27 WIB
Ayu Sulistyowati

Penulis

DENPASAR, KOMPAS.com- Angka kematian ibu melahirkan masih tinggi, yakni 288 orang per 100.000 kelahiran hidup. Angka ini masih lebih tinggi dibanding Philiphina (200) dan hampir sama dengan India (230).

Karena itu, Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional menargetkan pada tahun 2015 angka itu harus bisa ditekan menjadi 102 per 100.000 kelahiran hidup. Caranya, tingkatkan kesertaan ber-keluarga berencana (KB).

"Gagalnya program KB menurunkan produktivitas masyarakat, terutama pembiayaan kesehatan reproduksi," kata Kepala BKKBN Pusat Sugiri Syarief, di Denpasar, Rabu (4/4/2012).

Hal itu disampaikan dalam pertemuan konsultasi bidang di lingkungannya di Hotel Sanur Paradise, yang dimulai 2 April hingga sore ini. Peserta pertemuan berasal dari 33 provinsi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com