Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Harus Keramas Dua Kali?

Kompas.com - 11/04/2012, 11:42 WIB

KOMPAS.com - Memiliki rambut indah bukanlah hal yang sulit, asalkan selalu merawatnya dengan baik. Perawatan dasar yang tentunya sudah Anda lakukan adalah keramas teratur dan menggunakan kondisioner untuk menjaga kelembaban rambut. Tapi, benarkah cara keramas Anda sudah tepat, dan rambut sudah benar-benar bersih?

Ahli tata rambut Rudy Hadisuwarno, saat seminar kecantikan di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, beberapa waktu lalu, mengungkapkan, keramas normalnya dilakukan setiap seminggu tiga kali dengan menggunakan sampo yang sesuai dengan jenis rambut.

"Namun, pada kondisi tertentu seperti orang yang banyak beraktivitas di lapangan, berjilbab, dan sering menggunakan helm, sebaiknya keramas setiap hari," tukasnya. Ketika keramas setiap hari, pilihlah jenis sampo yang merupakan sampo daily treatment yang aman digunakan setiap hari, agar tidak membuat rambut menjadi kering dan rusak.

Dua kali sampo
Sampo pada dasarnya merupakan bahan kimia yang digunakan untuk mengangkat dan menghilangkan kotoran yang menempel di rambut dan kulit kepala. Penggunaan sampo yang benar adalah sampai menyentuh kulit kepala, bukan hanya di batang rambut saja. "Kulit kepala tidak perlu digosok terlalu keras, atau bahkan digaruk dengan kuku, karena bisa menimbulkan luka," sarannya.

Namun, jika ingin lebih rileks dan membuat kepala jauh lebih nyaman, pijat-pijat sebentar kepala Anda saat sedang keramas. Pijatan ini akan membantu sampo terserap lebih efektif saat membersihkan kotoran di kulit kepala dan di batang rambut, tanpa membuat rambut menjadi rontok.

Lakukan pijatan selama tiga menit, kemudian bilas sampai bersih. Setelah bersih, ambil lagi sampo dan usapkan kembali pada rambut dan kulit kepala. Lakukan proses yang sama seperti pada penggunaan sampo yang pertama. Setelah itu, bilas sampai bersih dan gunakan kondisioner di batang rambut. Ingat, kondisioner diaplikasikan di batang rambut, bukan di kulit kepala. Kemudian bilas lagi dengan air hangat.

Proses dua kali sampo ini ternyata memiliki "tugas" dan tujuannya masing-masing di kulit kepala. Pada proses sampo yang pertama, bahan kimia sampo bertugas untuk mengangkat lemak yang ada di kulit kepala, dan membersihkannya agar tak timbul ketombe. Proses yang pertama ini lebih berfokus pada pembersihan kulit kepala. Sedangkan proses sampo yang kedua bertujuan untuk membersihkan batang rambut dari semua kotoran yang masih menempel, atau mungkin saja "turun" dari kulit kepala.

"Proses dua kali sampo ini bertujuan untuk menghasilkan rambut yang benar-benar bersih dan bebas dari kotoran, sehingga rambut sehat, dan juga berkilau," pungkas Rudy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com