Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Promotor Malaysia Bermasalah, Tur Sepultura di Sini Ditunda Lagi

Kompas.com - 22/10/2012, 15:14 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Kesabaran untuk bisa segera menikmati musik metal dari Sepultura rupanya harus dipertebal lagi oleh para penggemar band itu Indonesia. Sonic Horizon, promotor rekanan dari Indonesia, mengumumkan penundaan lagi Sepultura Asian Relentless Tour di lima kota Indonesia, yang sudah diundur dari Januari ke April 2012.

Dalam siaran pers yang dikirim pada Senin (22/10/2012), pihak Sonic Horizon, dalam hal ini pemimpinnya, Ezra Simanjuntak, mengaku bahwa sebenarnya ia dan timnya sudah melakukan berbagai persiapan untuk mengadakan tur tersebut sesuai jadwal. Namun, setelah keluar pengumuman dari manajemen Sepultura, promotor utama tur itu, Netzah Production, yang berkantor di Kualalumpur, Malaysia, meminta Sonic Horizon menunda lagi beberapa kegiatan menjelang tur itu, khususnya mengumumkan harga biasa dan pre-sale tiket tur tersebut.

"Bahwa terhitung sejak Sepultura mengumumkan kelanjutan tur ini di website resmi mereka pada tanggal 21 Agustus lalu (satu hari setelah Idul Fitri 1433 Hijriah), pihak kami, Sonic Horizon, maupun promotor Netzah Production dari Kuala Lumpur, Malaysia, yang menunjuk kami untuk melaksanakan tur ini di Indonesia, belum juga mengumumkan harga tiket maupun memulai pre-sale, aktivasi promosi, dan lain-lain," papar Ezra.

Awalnya, Sonic Horizon tak menyadari bahwa permintaan untuk menunda beberapa kegiatan itu berkait dengan masalah internal antara pihak Netzah Production dengan manajemen Sepultura. "Soalnya, pada 14 September 2012 lalu mereka telah memulai pre-sale pertama di Malaysia. Bahkan, teman kami senior di Scene Metal asal Kuala Lumpur yang membantu promotor di sana juga tidak menyadari ada masalah," terang Ezra.

Lanjut Ezra, setelah ada beberapa peringatan secara langsung maupun melalui e-mail, akhirnya pada 17 September 2012 pihak Netzah Production mengakui bahwa ada masalah yang tak bisa mereka atasi. Sonic Horizon di Indonesia mau tak mau terkena dampaknya. "Kami coba berdiskusi dengan manajer Sepultura yang kaget ketika dikabarkan bahwa kami di Indonesia tidak tahu menahu adanya isu antara mereka dengan pihak promotor. Beliau bahkan sudah mau membatalkan seluruh tur itu di Indonesia," keluh Ezra.

Untuk menghindari kemungkinan terburuk, Ezra langsung mencoba membujuk manajemen Sepultura. "Kami menjelaskan bahwa Sonic Horizon tidak tahu menahu tentang masalah tersebut dan tidak pernah punya masalah pula dengan Sepultura. Kami punya tanggung jawab moral kepada fans metal dan fans Sepultura di seluruh Indonesia. Belum lagi, kerugian ratusan juta (rupiah) akibat penundaan pada bulan Januari lalu, yang juga disebabkan musibah yang menimpa promotor (Netzah Production), bukan masalah dari pihak kami di Indonesia," paparnya lagi.

Pada 24 September 2012 manajemen Sepultura akhirnya setuju untuk tidak membatalkan tur tersebut di Indonesia. Yang mengejutkan, mereka meminta Ezra untuk menegosiasi pihak Netzah Production agar secara tertulis mau melepas kontrak mereka dengan Sepultura. "Pihak Netzah Production setuju melakukan hal ini pada akhir September dan memohon maaf kepada pihak Sepultura atas kesalahan mereka," sambung Ezra.

Dengan waktu yang sudah begitu sempit, secara terus terang Ezra bersama timnya mengaku tidak memiliki dana yang kuat untuk menjalankan tur itu tanpa dukungan dana dari Netzah Production. "Upaya mencari pendana baru tidak berhasil. Bukan karena tidak ada yang mau, tapi karena waktunya dianggap terlalu mepet. Agar tidak batal atau ditunda lagi, kami melakukan serangkaian manuver untuk menyelamatkan tur ini," katanya.

Manajemen Sepultura juga pada waktu bersamaan melakukan langkah-langkah tertentu yang bisa memudahkan upaya Sonic Horizon ini. "Syukur, saat dalam posisi yang serba salah dan tidak enak ini, ada beberapa teman promotor terpercaya di Indonesia yang kami minta untuk membantu, ternyata bersedia dan melakukan upaya darurat agar bisa diambil alih," katanya lagi. "Saat ini untuk menghormati mereka dan semua persiapan yang harus dilakukan, kami belum bisa mengumumkan siapa saja pihak-pihak promotor tersebut," imbuhnya.

Kabar baik lainnya, beberapa kota dipastikan oleh Ezra sudah siap menerima hentakan musik Sepultura. "Kami hanya bisa menyampaikan bahwa kota-kota yang sudah bisa dikonfirmasi menurut masing-masing pihak ini adalah Jakarta, Makassar, dan Kutai Tenggarong. Sementara Surabaya, dan Bali masih menunggu kabar karena ada promotor besar yang tertarik," terangnya pula.

Sementara itu, Medan, dengan berat hati, terpaksa dilepas. "Saya cukup terpukul dengan kejadian ini, apalagi buat kota-kota yang terpaksa dilepas. Tapi, khususnya sebagai anak Medan, saya memang bermimpi untuk bisa menghadirkan Sepultura di Medan dan Medan malah jadi kota pertama yang enggak bisa saya selamatkan. Kami sudah cukup capek bekerja dan rugi secara lahir batin akibat masalah ini. Bagaimana pun ini tanggung jawab saya," ujarnya.

Untuk selanjutnya, waktu, tempat, dan harga tiket Sepultura Asian Relentless Tour di Indonesia akan segera disampaikan oleh promotor yang baru di kesempatan lain. "Tanggal, venue, harga-harga tiket dan hal-hal yang berhubungan dengan berlangsungnya tur dengan perubahan-perubahan ini akan diumumkan sendiri oleh para promotor yang terlibat. Namun, masih dalam waktu yang diperuntukkan Sepultura untuk tur ini, yaitu 3 sampai 11 November (2012). Insya Allah. Terima kasih," tutupnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com