Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 11/06/2013, 09:57 WIB

KOMPAS.com - Gigitan nyamuk bikin bayi tak nyaman. Selain terasa gatal, biasanya muncul bercak kehitaman bekas gigitan pada kulit bayi. Ada beberapa cara alami yang bisa dilakukan untuk menghilangkannya:

* Pakai air perasan lemon, usapkan pada bekas gigitan nyamuk. Biarkan 10-15 menit lalu bilas dengan air hangat. Ulangi 2-3 kali sehari. Hindari memakainya terlalu lama karena kandungan vitamin C yang tinggi pada air lemon bisa mengiritasi kulit bayi.
* Pakai minyak lavender. Oleskan di kulit yang menghitam selama 15-20 menit lalu bilas dengan air. Ulangi 2-3 kali sehari.
* Pakai kulit pisang atau semangka. Sapukan di bekas gigitan nyamuk. Diamkan sebentar lalu bilas dengan air dingin.
* Manfaatkan gel lidah buaya. Oleskan pada kulit selama beberapa jam.
* Parut potongan bengkuang. Usapkan pada bekas gigitan nyamik. Diamkan hingga mengering lalu bilas.
* Seduh teh hijau dengan air hangat 5-10 menit sampai larut, lalu usapkan pada bintik hitam bekas gigitan nyamuk.

(Tabloid Nakita/Hilman Hilmansyah)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com