Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 02/07/2013, 15:22 WIB
K. WAHYU UTAMI

Penulis

KOMPAS.com – Perempuan pasti ingin dianggap seksi oleh lawan jenisnya. Bagi mereka, merasa seksi dapat memberikan dampak yang dahsyat dalam hubungan mereka. Ketika mereka merasa tidak seksi, hal ini dapat merusak kepercayaan diri mereka, serta memberikan dampak negatif pada hubungan dengan pasangan.

Namun lebih dari 70 persen wanita Inggris mengatakan, saat mereka merasa tidak seksi, hubungan dengan pasangan biasanya akan terpengaruh. Menurut 50 persen perempuan yang disurvei oleh Ohtique.com, ketika sedang merasa tidak seksi, kepercayaan diri mereka akan menurun.  Itu sebabnya, lebih dari sepertiga wanita mengatakan, mereka ingin selalu dikatakan seksi agar bisa memberikan kepercayaan diri dalam diri mereka.

Sepertiga dari perempuan Inggris merasa paling seksi ketika berada di tempat tidur dengan pasangan. Sepertiga dari mereka juga mengaku bahwa mereka akan bereksperimen dengan alat peraga seks agar merasa lebih seksi saat bercinta. Kaum perempuan juga akan merasa seksi saat mereka sedang bersiap untuk kencan.

Nah, ketika pasangan melontarkan kata-kata pujian, hal itu dianggap sebagai pengakuan bahwa mereka memang seksi.

“Kami terkejut mengetahui bahwa begitu banyak perempuan di Inggris tidak pernah merasa seksi, dan dalam era modern saat ini banyak dari mereka yang masih sangat bergantung pada pujian dari orang lain hanya untuk membuat mereka merasa baik tentang diri mereka sendiri,” ujar Lexi Ashford, direktur pelaksana dan pendiri Ohtique.com.

"Kami ingin perempuan merasa yakin pada diri mereka sendiri, dan merasa bahwa mereka memang seksi dengan cara mensyukuri apa pun penampilan tubuh mereka,” tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com