Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 18/07/2013, 13:12 WIB
K. WAHYU UTAMI

Penulis

KOMPAS.com — Pekerjaan yang kita lakukan setiap harinya berujung pada kebutuhan untuk mencari nafkah. Kebanyakan orang, termasuk Anda, membangun karier yang solid dan menghabiskan sebagian besar hidup untuk bekerja. Bagi banyak orang, pekerjaan mereka mendefinisikan siapa mereka, terutama dalam hal prestasi. 

Namun ketika pekerjaan menjadi rutinitas harian, semua pasti akan terasa monoton. Akibatnya, produktivitas kita terganggu. Untuk mengubah keseharian yang terasa datar-datar saja di tempat kerja, ini yang bisa Anda lakukan:

* Mintalah untuk diberi proyek yang menantang. Tugas sehari-hari yang sudah sangat Anda kuasai memang rentan membuat Anda bosan dengan pekerjaan Anda. Dari mengeluh setiap hari, lebih baik mengerjakan sesuatu yang baru. Sebuah proyek akan memberi Anda pengalaman baru, tanpa kehilangan tugas-tugas Anda yang lama.

* Bantu tugas-tugas teman Anda. Anda tidak perlu mengambil alih peran mereka, cukup menawarkan bantuan untuk tugas-tugas yang belum Anda kuasai. Dengan demikian, ilmu Anda bertambah, dan Anda pun bisa mengerjakan sesuatu di luar rutinitas Anda.

* Bosan dengan pekerjaan karena atasan atau rekan kerja Anda yang menyebalkan? Cara pertama yang dianjurkan sebenarnya adalah dengan tidak berfokus pada sisi negatif mereka, tetapi pada sisi positif mereka. Dari situ, mungkin Anda menemukan cara yang lebih baik untuk bekerja sama dengan mereka. Kalau masih gagal, cobalah berkomunikasi melalui e-mail atau instant messenger saja supaya tak perlu bertemu mereka secara langsung.

* Tugas-tugas Anda begitu banyak sehingga terasa tak ada habisnya? Coba uraikan tugas-tugas Anda, dan buatlah to-do-list mengenai apa saja yang harus Anda lakukan. Centang setiap tugas yang sudah Anda selesaikan. Melihat daftar tugas yang semakin lama semakin berkurang akan membuat perasaan Anda lega, dan tugas-tugas yang bertumpuk pun berhasil Anda kuasai.

* Bagaimana dengan kejenuhan di luar urusan pekerjaan itu sendiri? Ruang fisik tempat Anda bekerja mungkin memengaruhi pengalaman Anda bekerja. Meja kerja yang berantakan, penuh dengan alat tulis, kertas, dan file tidak membuat lingkungan kerja Anda kondusif. Bukan memberi kesegaran bagi otak, alih-alih hal ini justru hanya akan menimbulkan stres. Jadi, mulailah atur kerapian meja kerja Anda. 

* Bekerja selama berjam-jam membuat orang lelah secara mental. Oleh karena itu, setiap tiga sampai empat jam, coba berjalan-jalan cepat di sekitar gedung kantor Anda untuk memecahkan kejenuhan dan mendapatkan udara segar. Anda dapat bermain game di komputer atau mendengarkan musik selama 5 sampai 10 menit. 

* Sangat menyenangkan bisa memesan makanan dari restoran yang bagus seminggu sekali. Makan makanan enak akan meningkatkan mood Anda dan memberikan perubahan rutinitas yang membosankan dari bekerja. Gunakan kesempatan ini untuk menikmati chatting dengan rekan-rekan kerja Anda. Hal ini akan menjaga lingkungan kerja tetap ceria.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com