Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 20/10/2013, 10:14 WIB
Christina Andhika Setyanti

Penulis

Sumber Boldsky

 

KOMPAS.com - Ketiak yang menghitam, pasti jadi masalah besar untuk penampilan Anda. Apalagi jika Anda tergolong orang yang suka memakai kaus tanpa lengan. Jika kulit Anda terlanjur menghitam, maka tak perlu khawatir karena ada berbagai cara tradisional untuk mengatasi kulit ketiak yang menghitam ini. 

1. Lidah buaya
Lidah buaya adalah salah satu ramuan tradisional untuk mengatasi ketiak yang menghitam. Ambil daging buah lidah buaya yang segar, kemudian pijat bagian ketiak. Diamkan satu jam kemudian bilas. Lakukan metode ini setiap dua hari sekali.

2. Lemon
Lemon memang salah satu jenis ramuan yang bisa mencerahkan kulit, termasuk ketiak. Potong lemon segar kemudian pijat bagian bawah ketiak dengan gerakan melingkar. Hindari penggunaan lemon jika kulit Anda tergolong sensitif.

3. Mawar
Bunga mawar selain indah, juga bisa membantu menghilangkan ketiak yang menghitam. Yang harus dilakukan adalah meletakkan kuncup bunga mawar ke bawah ketiak, kemudian tutup. Biarkan kuncup mawar ini "tertekan" dan mengeluarkan sarinya. Diamkan selama satu jam dan bersihkan.

4. Kunyit
Rempah yang paling baik untuk memutihkan kulit ketiak adalah kunyit. Anda bisa menggunakan kunyit parut atau bubuk kunyit yang dibuat menjadi pasta. Oleskan pasta kunyit ini ke ketiak, kemudian diamkan beberapa saat dan bilas. Cara ini aman digunakan untuk kulit yang sensitif.

5. Kayu manis
Kayu manis adalah rempah yang bisa digunakan untuk mencerahkan kulit dan membuatnya lebih bersinar. Gunakan kayu manis bubuk yang sudah dicampur dengan susu. Aduk sampai menjadi pasta dan aplikasikan di ketiak. Setelah kering, bersihkan sisa kayu manis ini dengan kain katun wol yang sudah dibasahi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Boldsky

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com