Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benarkah Minuman Aloe Vera Bermanfaat bagi Kecantikan Kulit?

Kompas.com - 24/02/2015, 14:00 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber


KOMPAS.com 
— Sekarang, minuman aloe vera semakin populer di tengah-tengah gaya hidup wanita modern. Kabarnya, minuman ini dipercaya mampu mengembalikan kecantikan kulit. Namun, sebenarnya apa sajakah manfaat yang dimiliki minuman aloe vera bagi tubuh Anda?

Menurut pakar kesehatan Wendy Bazilian, DrPH, RD, aloe vera mengandung vitamin B, C, dan E. "Selain itu, aloe vera juga mengandung asam folik yang melindungi sistem kekebalan tubuh dan kesehatan tubuh yang sering kali terefleksi pada kulit," ujar Bazilian yang juga menulis buku The SuperFoodsRx Diet.

"Apabila kulit Anda cenderung kering atau Anda memiliki masalah kulit lainnya seperti psoriasis, Anda bisa memulihkannya dengan memilih makanan yang antiperadangan, seperti minuman aloe vera. Minuman ini juga kaya antioksidan yang ampuh melindungi sel kulit dari radikal bebas perusak kulit pada lingkungan, seperti sinar matahari, asap, dan polutan lainnya," jelas Bazilian.

Setelah ini Anda mungkin langsung berniat mengonsumsi minuman aloe vera. Namun, Anda perlu ingat bahwa meski minuman ini diyakini telah memiliki beragam manfaat bagi tubuh, belum ada penelitian ilmiah lanjutan yang menyebutkan minuman aloe vera dapat memperbaiki penampilan kulit Anda.

"Aloe vera mungkin tidak secara langsung memengaruhi kulit, tetapi apa pun yang memperbaiki kesehatan Anda secara menyeluruh dapat berpotensi memperbaiki penampilan fisik Anda," ungkap Rebecca Kazin MD, pakar kesehatan dari Washington Institute of Dermatologic Laser Surgery, Amerika Serikat.

Kemudian, hal lain yang perlu Anda camkan baik-baik adalah jangan mengonsumsi minuman aloe vera apabila tengah mengonsumsi obat-obatan tertentu untuk masalah pencernaan, darah, atau diabetes. Sebab, aloe vera dapat menimbulkan efek laksatif yang menyebabkan penurunan kadar gula darah pada penderita diabetes dengan kadar gula darah rendah.

"Jika Anda ingin mengonsumsi minuman aloe vera, konsumsilah versi aloe vera yang organik, berkualitas tinggi, dan telah difilter, seperti misalnya air aloe. Selain itu, pilihlah minuman aloe yang tidak mengandung pemanis buatan," terang Bazilian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com