Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 23/09/2015, 06:53 WIB
Adhis Anggiany Putri S

Penulis

Mengubah sudut pandang memang tak mudah, namun bukan tidak mungkin. Hal itu bisa dimulai dari hal-hal sederhana, dari urusan-urusan kecil yang bahkan kerap dianggap sepele.

Misalnya, jika sebelumnya Anda terbiasa terlelap sepanjang perjalanan menuju atau pulang dari tempat beraktivitas, gantilah dengan hal baru. Anda bisa membaca buku atau sekedar berita online lewat telepon genggam. Hal ini tentu merupakan kebiasaan baru yang lebih produktif.

Atau, jika hobi berburu menu sedap, Anda bisa mengunggah foto-foto makanan tersebut di media sosial seperti Instagram, misalnya. Siapa tahu, Anda bahkan bisa menggeluti dunia food
blogger secara profesional, kan? 

Sebutlah misalnya, jika selama ini Anda hanya menggunakan ponsel cerdas Anda hanya untuk
kesibukan di media sosial, mulai sekarang alihkan kebiasaan itu untuk hal-hal yang lebih produktif. Di tangan Anda, smartphone bisa dijadikan media berkreasi dan mencari hal-hal baru dalam kehidupan Anda, kesenangan atau hobi Anda. 

Untuk mewujudkan itu, tentu Anda membutuhkan smartphone yang benar-benar memudahkan Anda "menjelajah" informasi apa saja. Salah satunya memanfaatkan layar Samsung Galaxy S6 edge+ yang memiliki lebar lebar. 

Smartphone keluaran produsen ponsel asal Korea Selatan itu memberikan keleluasaan Anda untuk membuka dua aplikasi dalam satu layar sekaligus. Jadi, ketika Anda tiba-tiba mendapatkan inspirasi dari video clip yang sedang ditonton menggunakan Samsung Galaxy S6 edge+, Anda bisa langsung membuka browser internet untuk mengetahui lebih jauh isi tontonan Anda itu. 

Tak hanya itu. Saat tak sengaja menemukan momen inspiratif untuk difoto, Anda dapat langsung mengaktifkan kamera Samsung Galaxy S6 edge+ dengan dua kali sentuhan cepat pada layar. Ditambah, waktu peluncuran kamera hanya 0,6 detik sehingga Anda tak akan kehilangan momen berharga itu.

Tidak ada salahnya mengubah pribadi menjadi lebih menarik dengan bantuan teknologi terkini. Bagaimanapun, kepribadian akan menentukan kualitas kehidupan Anda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com