Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 05/07/2016, 19:04 WIB
Shierine Wangsa Wibawa

Penulis

KOMPAS.com – Ketika mendengar kata “business casual”, apa yang terbayang oleh Anda? Biasanya, kata business dan casual selalu berada di posisi yang berlawanan satu sama lain. Namun, business casual adalah kode berbusana yang digunakan di lapangan kerja.

Darlene Price, Presiden dari Well Said, Inc., mengatakan bahwa walaupun berbusana adalah hal yang personal, tetapi di lapangan kerja, busana adalah hal yang personal sekaligus profesional.

Dalam pengalamannya selama 20 tahun, salah satu hambatan karier terbesar yang sering dia temui adalah tata busana yang tidak tepat di kantor.

“Banyak orang-orang yang intelijen dan berkualifikasi tidak mendapat kesempatan kerja karena ‘mereka tidak menjual nilai mereka’,” ujar Price.

“Mereka melupakan kata business dari business casual dan kurangnya penampilan yang profesional menghambat mereka,” lanjutnya.

Walaupun kemampuan sesorang tidak ditentukan oleh gaya berpakaiannya, tetapi cara Anda berbusana mempengaruhi persepsi seseorang mengenai kualitas Anda dan dapat mempengaruhi kesempatan kerja Anda.

Bagi kebanyakan perusahaan, business casual meminta karyawan untuk tampil profesional dan sesuai dengan bisnis dengan menggunakan pakaian yang lebih kasual dan santai.

Gaya berpakaian business casual biasanya ditandai dengan penggunaan baju santai yang tertutup dan rapi.

Contoh dari pakaian ini adalah celana khaki, kemeja atau blus, atasan polo, gaun atau rok dengan panjang selutut atau lebih, sweater, sepatu loafer atau sepatu lainnya yang menutupi sebagian besar kaki.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com