Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 08/07/2016, 09:00 WIB

KOMPAS.com - Berenang merupakan kegiatan favorit banyak keluarga untuk menghabiskan waktu liburan. Nah, sebelum Anda menceburkan diri ke dalam kolam, ketahui dulu kriteria kolam renang yang bersih.

Air yang jernih saja ternyata tidak menjamin kolam renah itu masuk dalam kategori sehat dan bersih.

Menurut Michele Hlvasa, ketua pencegahan penyakit bersumber dari air dan kesehatan berenang dari CDC, air kolam renang yang bersih adalah yang tidak menimbulkan bau sama sekali.

"Kolam renang yang bagus itu tidak berbau. Aroma yang sering kita hirup di kolam renang sebenarnya adalah kloramin, yang dapat menyebabkan mata merah sehabis berenang," katanya.

Selain mengiritasi mata, kloramin juga bisa memicu serangan asma dan iritasi kulit.

Kloramin adalah campuran dari nitrogen dengan klorin di kolam renang yang bersifat iritan. Nitrogen di kolam renang bisa bersumber dari semua hal yang berada di kulit manusia, termasuk kosmetik, keringat, urine, dan juga feses.

Klorin atau biasa disebut kaporit memang masih menjadi pembunuh kuman yang efektif, tetapi jika air tertelan atau terhirup bisa menyebabkan berbagai penyakit.

Untuk menjaga kebersihan kolam renang, seharusnya setiap orang mandi sebelum masuk ke kolam renang, tidak membiasakan anak buang air kecil di kolam, serta memastikan bokong anak bersih sesudah buang air.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com