Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pantangan Sarah Michelle Gellar Saat Makan Malam dengan Anak

Kompas.com - 01/10/2016, 12:00 WIB
Kontributor Female, Agustina

Penulis

Sumber Rompler

KOMPAS.com – Anda yang tumbuh dan besar di era 90-an, tentu tahu dengan aktris bernama Sarah Michelle Gellar.

Sarah populer berkat serial televisi Buffy The Vampire Slayer. Perannya sebagai pembasmi vampir sukses mengantarkannya menuju puncak sukses.

Sejumlah film layar lebar, seperti I Know What You Did Last Summer, Cruel Intentions, The Grudge, dan sebagainya juga berhasil menduduki peringkat sepuluh teratas di box office.

Seiring waktu, pernikahan dan kelahiran anak-anak telah mengalihkan perhatian Sarah untuk lebih fokus mengurus keluarga.

Sarah yang menikah dengan aktor, Freddie Prinze Jr, memiliki dua orang buah hati, Charlotte (6) dan Rocky (3).

Selain masih aktif bermain di sejumlah serial televisi sebagai bintang tamu, Sarah juga rajin mengisi acara bincang-bincang mengenai isu serta persoalan keluarga.

Sarah mengaku bahwa salah satu kekhawatiran pada keluarga muda modern adalah membiarkan anak-anak bermain gadget sepanjang waktu.

Dia mengatakan, sangat heran pada orangtua yang membiarkan anak bermain gadget selama waktu makan malam.

“Aku sering makan dengan anak-anak dan suami di restoran dan melihat banyak keluarga yang memberikan anak mereka gadget,” jelas Sarah.

Menurut dia, waktu makan bersama keluarga adalah waktu berkualitas yang seharusnya diisi dengan saling bercerita dan mendengarkan.

“Aku ingat sewaktu aku kecil, memori yang aku ingat adalah kebersamaan makan malam dengan keluargaku,” imbuhnya.

Namun, Sarah mengakui bahwa perkembangan zaman tidak bisa dibendung. Sebab, bagaimanapun teknologi memang memudahkan umat manusia.

“Anda harus cerdas dalam menerapkan aturan dalam keluarga dan pada anak-anak. Aturan keluargaku adalah tidak ada gadget saat makan bersama keluarga,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Rompler
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com