Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teknik Cantik Natural ala Personel 2NE1 dan Girls Generation

Kompas.com - 19/01/2017, 07:00 WIB
Kontributor Lifestyle, Usihana

Penulis

Sumber Glamour

KOMPAS.com – Korea Selatan telah menjelma sebagai pusat tren kecantikan dan sentral prosedur estetika di dunia.

Popularitas grup musik yang mengenalkan genre K Pop bisa dibilang meningkatkan animo warga dunia pada segala tren kecantikan yang berasal dari negara Ginseng tersebut.

Berikut ini merupakan tiga rahasia teknik mengaplikasikan kosmetik dari tiga musisi wanita salah Korea Selatan. Selamat mencoba.

Mengaplikasikan alas bedak
Rahasia Jessica Jung, personel Girls Generation, saat mengenakan alas bedak adalah dengan teknik ditepuk bukan dipulaskan.

Teknik menepuk-nepukan alas bedak hingga merata ini dikenal dengan istilah “pat pat pat” di Korea Selatan.

Cara ini dipercaya lebih cepat dengan hasil yang sempurna.

Banyak wanita Korea yang mengaplikasikan kosmetik atau produk perawatan kulit dengan cara ditepuk ketimbang dipulas atau dioles.

Jung mengatakan bahwa kosmetik yang dipulas berpotensi menyebabkan iritasi.

“Lebih baik tepuk-tepuk saja alas bedak hingga merata pada kulit Anda,” ujar Jung.

Kontur wajah menggunakan CC krim
Kontur wajah ala keluarga Kardashian memang menjadi tren populer di AS dan Eropa. Namun, wanita Korea Selatan tidak menyukai tampilan riasan yang tebal dan berlapis-lapis pada wajah.

Sebaliknya, mereka menyukai teknik riasan yang menghasilkan kecantikan natural meskipun menggunakan kosmetik.

Sandra Park dari 2NE1, memiliki teknik menciptakan dasar riasan yang lebih ringan tetapi hasilnya maksimal.

Park mengaplikasikan alas bedak tipis-tipis dan BB krim secara normal. Kemudian, dia menerapkan CC krim dengan cara ditepuk-tepuk pada zona T wajah dan puncak pipi (apple cheek).

Menurut Park, teknik itu menciptakan lapisan dasar riasan yang tidak berat tetapi awet.

Satukan dua warna pada bibir
Jangan takut mencampur warna kosmetik untuk mendapatkan rona yang unik dan sesuai dengan kulit Anda.

Krystal Jung mengaku gemar mengaplikasikan dua warna lipstik pada bibir yang jika dibaurkan menghasilkan warna yang unik.

“Pulaskan warna lipstik natural sebagai dasar pada bibir. Lalu, aplikasikan warna lipstik merah muda di tengah bibir Anda. Selanjutnya, baurkan. Perpaduan ini menciptakan warna bibir merah muda natural seperti habis makan es krim,” jelas Jung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Glamour
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com