KOMPAS.com -- Memiliki kebiasaan membantu orang lain adalah sikap yang sangat terpuji, tetapi sayangnya ada beberapa orang yang akan dengan sengaja memanfaatkan kebaikan Anda. Coba perhatikan ciri-cirinya di bawah ini:
Pekerjaan Anda diakui oleh orang lain
Jika ada rekanan yang suka mengakui pekerjaan Anda dan mencuri “kemenangan” Anda di kantor, artinya orang tersebut dengan sengaja ingin memanfaatkan kebaikan Anda.
Hampir setiap kantor memiliki rekan kerja yang seperti ini, kata seorang psikolog di Miami, Erika Martinez, PsyD.
Namun, Anda wajib waspada dan menjaga jarak. Sebab, hal ini pertanda bahwa rekan kerja tidak tulus berteman dengan Anda dan hanya ingin mengambil keuntungan.
Dia tidak mau membantu saat Anda membutuhkan
Sekarang ini, orang-orang yang mengucapkan kata “terima kasih” saat menerima bantuan semakin berkurang. Banyak dari mereka yang bahkan merasa keberatan untuk melakukan hal yang sama saat Anda membutuhkan bantuannya.
Tidak adanya kata terima kasih saat menerima bantuan dari Anda bisa menjadi tolak ukur hubungan pertemanan Anda dengan orang tersebut. Sebab, sikap ini pertanda bahwa dia tidak menghargai perasaan Anda.
Memang tidak ada perjanjian tertulis untuk peraturan dalam hubungan ini. Akan tetapi, jika Anda mendengarkan, menghibur dan membantu mereka; maka mereka pun harus melakukan yang sama untuk Anda ketika dibutuhkan.
Dia suka memojokkan Anda agar setuju dengan pendapatnya
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.