LOMBOK, KOMPAS.com - Rinjani 100, salah satu acara “trail running” atau lari lintas alam di gunung Rinjani, Lombok, Nusa Tenggara Barat kembali digelar. Ajang internasional ini diikuti 502 peserta dari 28 negara.
Acara kedua ini hadir dengan medan yang berbeda dari Rinjani 100 pertama pada tahun 2015. Ada empat kategori lomba di ajang tahun ini, yakni 27 kilometer, 36 kilometer, 60 kilometer, dan 100 kilometer.
Pada kategori 27 Kilometer, cut off time atau batas waktunya 9 jam. Sebanyak 82 peserta dikategori ini akan mulai lari dari Desa Sembalun pada Sabtu (6/4/2017) pukul 05.00 WITA.
Kemudian kategori 36 kilometer di mana batas waktu pelari adalah 15 jam. Di kategori ini terdapat 271 peserta yang akan mulai lari di Sembalun pada Jumat (5/4/2017) pukul 23.30 WITA.
“Kategori ini paling banyak diminati peserta karena menawarkan pelari sampai puncak Gunung Rinjani,” kata Race Director Rinjani 100, Rudi Rohmansyah kepada Kompas Lifestyle di Desa Sembalun, Lombok Timur, NTB, Jumat (5/5/2017).
Kategori ketiga adalah 60 kilometer dengan batas waktu maksimal selama 20 jam. Sebanyak 110 pelari akan mulai dari Desa Senaru pada Jumat (5/4/2017) pukul 23.30 WITA. Terakhir adalah kategori 100 kilometer di mana peserta diberi batasan waktu 36 jam. Ada 39 peserta di kategori ini yang mulai dari Desa Senaru dan finish di Desa Sembalun.
Selain itu, Rinjani 100 juga menawarkan pemandangan tak tergantikan bagi para peserta. Mereka akan mengelilingi Gunung Rinjani dan sejumlah perbukitan. “Dari atas sana nanti bisa melihat sisi luar dari Gunung Rinjani dan perbukitan dan sekitar. Seperti melihat dunia baru yang belum terjamah,” kata Rudi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.