Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/06/2017, 16:17 WIB
Wisnubrata

Penulis

Sumber The Spruce

Menyalahkan. Membuat anak merasa bersalah dan bertanggungjawab sepenuhnya atas apa yang terjadi bukanlah pendidikan yang baik. Anda misalnya tidak perlu berkata, “Bapak sudah bekerja keras sampai larut malam, tapi kamu disuruh belajar saja tidak mau.”

Bila Anda membuat anak seolah merasa bertanggungjawab atas kehidupan atau hal-hal buruk yang menimpa, Anda bukanlah seorang ayah melainkan pengeluh. Ajarkan anak untuk ikut bertanggungjawab tanpa harus membebani mereka dengan rasa bersalah.

Satu arah. Ini memang bagian yang sulit kita lakukan karena kita sering menganggap anak kita tidak bisa diajak berdialog. Padahal menegur atau memarahi satu arah tidak membuat anak belajar, namun jadi didikte.

Pendekatan yang lebih baik adalah melakukan dialog untuk mencari sebab mengapa anak melakukan tindakan yang tidak benar. Menanyakan alasan mengapa anak tidak mengerjakan pekerjaan rumah akan menghasilkan tindakan yang benar untuk memperbaikinya daripada hanya sekedar menyuruh.

Membandingkan dengan orang lain. Ini juga hal yang banyak dilakukan orangtua saat mendidik anaknya. Kata-kata seperti, “Teman kamu rajin dan nurut, mengapa kamu bandel,” justru memunculkan penolakan dan kebencian, bukannya membuat anak tergugah.

Kita harus menyadari bahwa setiap anak itu istimewa dan memiliki kelebihan masing-masing. Sehingga membandingkan dengan orang lain bukan cara yang tepat.

Dengan menyadari kesalahan-kesalahan di atas, kita sekaligus mendidik anak untuk berperilaku lebih baik dan bertanggungjawab. Kita juga bisa menjadi ayah yang sebenarnya bagi anak-anak kita, ayah yang menjadi teladan dan dicintai anak-anaknya.

Baca: Ayah, Jangan Lakukan 5 Hal Ini pada Anak

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com