KOMPAS.com - Gaya berpakaian memengaruhi kepercayaan diri dan daya tarik bagi orang lain. Tak terlepas dari itu adalah warna yang dipakai. Ketika kita melihat warna merah, kita akan melihat sesuatu yang terkait dengan hasrat, cinta, bahkan seks.
Hal tersebut dibenarkan oleh sejumlah peneliti Jerman yang menyimpulkan bahwa memakai pakaian berwarna merah dapat memunculkan percaya diri yang tinggi dan daya tarik seksual.
Dalam studi yang dipublikasikan di European Journal of Social Psychology, terungkap bahwa orang yang memakai pakaian merah akan merasa lebih menarik secara fisik dan reseptif secara seksual, dibandingkan dengan mereka yang memakai warna biru.
Hal ini didasarkan pada keyakinan bahwa benda berwarna merah lebih menarik perhatian. Penilaian kita pada sebuah objek juga terasa lebih jelas melalui warna merah.
Baca: 10 Hal Yang Terbukti Membuat Anda Lebih Menarik
Anne Berthold, penulis studi dari Universitas Zurich menjelaskan dirinya terinspirasi mempelajari efek warna merah dari penelitian yang dilakukan Andrew Elliot.
"Saya membaca artikel Elliot dkk tentang efek merah, saya memutuskan untuk melakukan seminar praktis tentang efek warna. Kami membahas banyak gagasan dalam seminar dan beberapa di antaranya diarahkan pada persepsi diri sendiri," katanya.
Dalam penelitian Elliot di tahun 2008, dia menemukan wanita yang memakai warna merah dinilai secara signifikan lebih menarik dan diminati secara seksual oleh pria, dari pada ketika ia memakai warna lain.
Wanita-wanita ini juga lebih cenderung banyak menerima undangan ke pesta saat mengenakan pakaian merah.
Efek warna merah hanya dirasakan oleh laki-laki dan hanya persepsi daya tarik, yang berarti merah tidak meningkatkan daya tarik untuk wanita ketika menilai wanita lainnya.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.