Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tekuni Yoga, Dian Nitami Mengaku Jadi Jarang Sakit

Kompas.com - 30/08/2017, 20:09 WIB
Iwan Supriyatna

Penulis

KOMPAS.com - Aktris Dian Nitami mulai menekuni yoga sejak 2013. Awalnya, Dian tak memiliki keinginan mengikuti yoga, namun setelah melihat suaminya, aktor Anjasmara yang telah lebih dulu menekuni yoga sejak 2004, Dian pun mulai tertarik.

"Waktu itu yang ada di dalam pikiran saya yoga itu buat nenek-nenek, kakek-kakek dan orang-orang spiritual, kebanyakan mindsetnya seperti itu. Pelan, lelet, boring," kata Dian kepada Kompas Lifestyle di Jakarta, Rabu (30/8/2017).

Saat dikenalkan dengan Dira Dewi yang menjadi guru yoganya, Dian mulai sadar bahwa gerakan-gerakan yoga yang dijalaninya cukup memberikan dampak positif ke kondisi tubuhnya.

Dian mengaku daya tahan tubuhnya lebih kuat. Ia pun jadi tidak mudah terserang sakit flu ketika menekuni yoga. Padahal, sebelumnya flu jadi penyakit langganannya.

"Sebelum yoga saya sering terkena flu, tetapi begitu menekuni yoga setahun paling hanya satu atau dua kali flu," tutur Dian.

Menurut Dian, hal yang paling penting dalam yoga adalah bagaimana cara kita mengatur pernafasan. Olah napas yang tepat akan menghasilkan ketenangan.

"Di yoga yang paling utama adalah mengatur pernafasan, ambil oksigen dari hidung dan buang nafas dari hidung juga. 6 detik tarik nafas, tahan 2 detik dan di hembuskan 6 detik," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com