Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 01/11/2017, 09:18 WIB

4. Parade bikini terbesar

Parade bikini terbesar di dunia yang tercatat dalam Guinness World Record, diadakan pada bulan November 2009 di Johannesburg, Afrika Selatan.

Lebih dari 287 wanita berpartisipasi dalam parade dengan hanya mengenakan bikini.

Aksi itu digelar dalam rangka meningkatkan kesadaran tentang kanker payudara.

Baca juga : Model Bikini Berusia 57 Tahun Ungkap Rahasia Cantik dan Bugar

5. Penari telanjang

Saat merancang bikini untuk pertama kali, Louis Reard kesulitan mendapatkan model yang mau memperagakan kostum tersebut di muka kamera.

Tak kehabisan akal, Reard lalu memutuskan untuk menyewa seorang penari telanjang (striptease) yang langsung menyambut tawaran itu. 

Perempuan itu adalah Micheline Bernardini, figur pertama yang mempresentasikan bikini di mata dunia. 

6. Bikini sempat dilarang di beberapa negara

Kemasyuran bikini tak diperoleh dengan tiba-tiba. Pakaian terbuka ini bahkan sempat dinyatakan terlarang di sejumlah wilayah di dunia.

Sebutlah Perancis, Spanyol, Italia, Portugal, dan Australia. Bahkan, beberapa negara bagian di AS termasuk Florida sempat melarang penggunaan kostum ini.

7. Sesi pemotretan berbikini terbesar di dunia.

Sesi pemotretan bikini terbesar terjadi pada 25 September 2001 yang digagas majalah Cosmopolitan.

Lebih dari 1.000 wanita berpartisipasi dalam kontes ini dengan mengenakan bikini, di Sydney, Australia.

Baca juga : Bikini untuk Wanita Berhijab Laris Manis di Pasaran

8. Ajang Miss World dan bikini.

Dalam ajang kompetisi Miss World tahun 1951, Kiki Hakansson dari Swedia diminta mengenakan bikini untuk upacara penobatannya.

Hal itu menimbulkan reaksi dari dunia, bahkan Pemimpin umat Katolik sedunia, Paus, pun mengeluarkan kecamannya.

Lalu, negara-negara seperti Spanyol dan Irlandia, langsung mengancam untuk menarik diri dari acara tersebut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com