Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Tanda Hubungan Asmara "Beracun", dan Harus Diakhiri

Kompas.com - 06/01/2018, 10:19 WIB
Ariska Puspita Anggraini

Penulis

Sumber menshealth

"Membuat seseorang merasa tidak dapat melakukan sesuatu dengan benar bisa menjadi tanda serius penganiayaan psikologis," kata Shafner.

Baca juga: 6 Kesalahan Terburuk Pria di Ranjang

Setiap pasangan seharusnya saling mendukung dan menjadi tempat yang tepat untuk saling berbagi suka dan duka.

Namun jika hal ini tidak terjadi, menurut Shafner, Kamu harus segera mengakhiri hubungan tersebut, dan mulai mencintai diri sendiri.

6. Si dia egois saat di ranjang?

Meski aktivitas seksual hanya bagian kecil dari sebuah hubungan, namun seks adalah hal vital.

Jika pasanganmu berlaku buruk saat di tempat tidur, maka dia tak akan pernah bisa berlaku baik di sepanjang hubungan asmara.

Menurut Kimberly Hershenson, melayani pasangan di ranjang saat Kamu tidak menginginkannya, atau si dia mengabaikan kebahagian seksual Kamu, merupakan tanda bahwa hubungan tersebut harus benar-benar berakhir.

7. Dilanda rasa cemburu?

Lesli Doares, seorang konsultan hubungan asmara, mengatakan, rasa cemburu kerap hadir saat memastikan di mana Kamu berada dan sedang bersama siapa.

Tentu ini hal yang konyol. Dunia tidak hanya berputar pada pasangan kita saja bukan?

Baca juga: Cemburu Tak Selalu Tanda Sayang

Kita juga perlu bergaul dengan orang lain untuk memperluas aktivitas sosial. Pasangan dengan tingkat kecemburuan yang tinggi bisanya menuntut kita hanya melakukan hal-hal yang berputar-putar di sekitarnya.

"Kamu mungkin merasa lebih mudah berbohong," kata Lesli Doares.

"Dan, ketika kebohongan terbongkar, semuanya akan meledak, atau Kamu memilih untuk berhenti memiliki kehidupan, teman, dan kepentingan sendiri, meski harganya terlalu mahal."

Hubungan yang terjalin dalam kondisi ini sudah jelas menunjukan adanya 'racun'.

Mari, sayangilah diri sendiri dengan mengakhiri hubungan semacam itu, secepat mungkin.

Hubungan seperti ini tidak akan mendatangkan kebahagiaan. Bukankah tujuan untuk menjalin asmara adalah mencari kebahagiaan?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber menshealth
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com