Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 31/01/2018, 19:46 WIB
Wisnubrata

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Apakah kopi yang kamu buat di rumah tidak seenak kopi yang dibeli dan diseduh di kedai kopi? Bisa jadi hal itu karena beberapa hal sederhana yang tidak kamu duga.

Beberapa dari kita tentu sudah pernah membeli kopi dalam bentuk biji atau bubuk di kedai kopi setelah merasakan enaknya kopi di sana. Walau kopi yang diseduh sama, rasanya ternyata tidak seenak buatan barista di kedai tersebut.

Nah, menurut Mirza Luqman, senior learning manager di Starbucks yang sudah berpengalaman 15 tahun menjadi barista, setidaknya ada empat hal penting yang harus diperhatikan saat menyeduh kopi agar terasa enak. Apa sajakah itu?

1. Air

Ilustrasi menyeduh kopiJin_Youngin Ilustrasi menyeduh kopi
Ingat, sekitar 98 persen kopi yang kamu minum itu terdiri dari air. Artinya, air memegang peran penting dalam menentukan rasa kopi nantinya.

Menurut Mirza, sebaiknya menggunakan air yang segar, bukan yang berbau logam, obat-obatan penjernih air, atau bau tengik.

"Kita bisa menggunakan air kran selama kualitasnya bagus. Bisa juga air mineral dalam botol  walau kualitas satu merek dengan merek lainnya berbeda," ujarnya di Starbucks Reserve Pakubuwono, Senin (29/1/2018).

Selain itu, Mirza juga menyarankan tidak menggunakan air murni. Pasalnya, air seperti itu justru membuat rasa kopi menjadi datar. "Lebih baik air bermineral karena kandungan mineral akan bereaksi dengan kopi untuk mengeluarkan rasanya," kata Mirza.

Soal suhu, temperatur yang tepat untuk menyeduh kopi adalah antara 90 dan 96 derajat celsius. Pada suhu itu, kopi akan terekstrak sempurna dan memunculkan flavour atau rasanya.

"Suhu bisa diukur menggunakan termometer. Namun bila tidak ada termometer, kita bisa mengakalinya dengan menunggu sekitar 1 menit setelah air mendidih, baru menuangkannya ke gelas kopi," ujar Mirza.

Baca juga : Mengapa Air Murni Menghasilkan Rasa Kopi yang Buruk?

2. Proporsi

Ilustrasi kopimerc67 Ilustrasi kopi
Kita sering kali memasukkan terlalu sedikit atau terlalu banyak bubuk kopi dalam gelas. Ini membuat rasa yang muncul tidak optimal.

Terlalu sedikit kopi bakal menghasilkan rasa yang pahit karena banyaknya air yang melewati bubuk kopi akan membawa serta rasa yang tidak diinginkan. Sementara terlalu banyak kopi berakibat bubuknya tidak terekstrasi dengan sempurna dan rasa kopi tidak muncul.

Proporsi—atau perbandingan kopi dengan air—yang tepat akan memungkinkan kopi mengeluarkan flavournya dengan penuh sehingga menghasilkan kopi dengan rasa dan aroma yang kaya.

Resep untuk mendapatkan kopi yang enak adalah mencampurkan 2 sendok makan bubuk kopi (10 gram) dengan 180 mililiter air atau sekitar satu cangkir.

Baca juga: Rahasia Meracik Kopi Tubruk ala Barista

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com