Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/02/2018, 12:00 WIB
Kahfi Dirga Cahya,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Merokok, dan mengonsumsi obat-obatan tertentu telah lama diketahui dapat merusak kehidupan seks seseorang. 

Namun, mungkin belum banyak yang menyadari, memiliki kebiasaan mengonsumsi makanan tertentu pun dapat berdampak serupa.

Nah, berikut ini adalah hal-hal yang berkaitan dengan makanan yang bisa berdampak bagi kesehatan seksual.

1. Makanan tak sehat

"Jantung yang sehat sama dengan kehidupan seks yang sehat," kata Jamin Brahmbhatt, ahli urologi di Orlando Health.

Sama seperti olaharga, seks pun membutuhkan kekuatan, stamina, dan daya tahan.

Jadi secara sederhana dapat dipahami, setiap kebiasaan makan yang tidak baik untuk olahraga, pasti juga buruk bagi kehidupan seks.

Ketika jantung bermasalah—katakanlah, arteri tersumbat—maka aliran darah ke penis pun bisa terhambat, sehingga dapat berakhir dengan disfungsi ereksi.

Baca juga: Mengapa Ereksi Spontan Terjadi Saat Tidur?

Lalu, jika kita mengonsumsi makanan tinggi lemak tak sehat, dan menambahkan gula, maka hal itu pun akan memperburuk masalah ini.

"Sudah umum diketahui, pria gemuk memiliki kadar testosteron lebih rendah," ungkap Brahmbhatt.

Kendati demikian, tidak berarti semua orang yang lebih berat memiliki testosteron rendah—hanya berisiko lebih tinggi saat berat badan meningkat.

Lantas, apa yang dapat dilakukan?

Cobalah untuk mengonsumsi makanan yang penuh dengan berbagai makanan padat nutrisi, dan usahakan untuk berolahraga selama 150 menit setiap pekan.

"Apa pun yang membantu menurunkan jumlah lemak di tubuh akan membantu kadar testosteron naik secara alami," kata dia.

"Semakin banyak tubuh melakukan aktivitas fisik dan olahraga, semakin besar kemungkinan akan mendapatkan pengalaman seks yang berkualitas.”

2. Alkohol

Menenggak alkohol mungkin dapat membuat rileks, tapi kalau terlalu banyak akan menjadi masalah.

Semakin banyak alkohol, maka semakin besar risiko terkait kualitas ereksi.  

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com