KOMPAS.com - Salah satu cara untuk mencegah penuaan dan menjaga kesehatan kulit adalah dengan mencukupi kebutuhan tidur. Namun ada beberapa kebiasaan sebelum tidur yang perlu dihindari supaya kulit tetap segar. Apa saja kebiasaan tersebut?
Istilah bobo cantik ternyata ada benarnya. Sebab, bobo atau tidur adalah salah satu cara untuk menjaga kecantikan dan kesehatan kulit.
Dilansir dari Telegraph, Dr. Guy Meadows, pendiri The Sleep School dan pakar terkemuka di Inggris mengatakan bahwa tidur adalah waktu bagi tubuh untuk menyembuhkan, memperbarui, dan menghilangkan racun dari kulit.
Selama tidur, hormon pertumbuhan memuncak dan merangsang perbaikan sel dan jaringan. Bila kualitas tidur berkurang, proses perbaikan kulit oleh hormon menjadi lambat.
Bila terus terjadi, kadar kortisol akan meningkat dan pembentukan kolagen melambat sehingga menyebabkan penuaan. Oleh karena itu, untuk mencegah penuaan dini, kita harus memperhatikan kecukupan tidur.
Bila sudah memastikan waktu tidur tercukupi, kita juga harus memperhatikan berbagai kebiasan sebelum tidur. Mungkin kebiasaan berikut ini terlihat sepele, tapi akibatnya dapat memperlambat proses perbaikan kulit saat tidur.
Berikut kebiasaan sebelum tidur yang malah mempercepat proses penuaan dan merusak kesehatan kulit.
1. Tidur tengkurap
Posisi ini mungkin menjadi posisi tidur yang paling nyaman bagi beberapa orang. Namun, menurut ahli dermatologi Dr. Purvisha Patel dalam laman Men’s Health, posisi ini memberikan efek pembengkakan, khususnya pada mata.
Sering tidur dengan posisi ini mendorong cairan menumpuk di wajah dan memberikan tekanan wajah untuk mengendur dan kehilangan kolagen.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.