Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/02/2018, 22:00 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

Sumber Alodokter

Jadi selalu kenakan tabir surya, terutama pada pukul 10.00-16.00, baik pada saat cuaca panas atau mendung.

Ulangi penggunaannya tiap dua jam sekali dan ketika berkeringat, terutama jika kita bekerja di luar ruangan.

Baca juga: Kebiasaan Pagi yang Berdampak Buruk pada Kulit

Mitos 3: Produk mahal pasti lebih bagus.

Fakta: Tidak juga. Pada dasarnya kandungan yang terdapat pada setiap krim pemutih hampir sama.

Krim pemutih yang dijual di supermarket bisa jadi lebih efektif daripada krim pemutih kulit yang dijual di toko-toko ternama.

Ada orang yang memakai produk murah, tapi hasilnya memuaskan karena kulitnya cocok dengan produk tersebut.

Namun, bukan berarti pula bahwa produk mahal tidak bagus. Keduanya sama bagusnya.

Semua tergantung kepada pilihan. Jika kita mampu membeli produk mahal, kenapa tidak?

Yang penting, pastikan kita tahu apa kandungan krim pemutih kulit yang kita pakai dan krim tersebut cocok untuk jenis kulit kita.

Baca juga: Bagaimana Memilih Sabun Mandi yang Cocok untuk Kulit?

Mitos 4: Tipe kulit tidak akan pernah berubah.

Fakta: Mitos ini tidak benar. Tipe kulit dapat berubah, hal ini dipengaruhi oleh faktor  lingkungan, musim, hingga perubahan hormon yang terjadi di dalam tubuh seseorang.

Penting untuk rutin menjaga dan memantau kesehatan kulit untuk melihat apakah terdapat perubahan warna, bercak, atau masalah kesehatan lain pada kulit.

Jika merasa kulit bermasalah, kita dapat segera berkonsultasi dengan dokter.

Mitos 5: Hydroquinone aman digunakan. 

Fakta: Hydroquinone merupakan zat pemutih yang bisa menghambat produksi melanin atau zat pigmen pada kulit.

Halaman:
Sumber Alodokter
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com