KOMPAS.com - Badan sudah lelah, tapi masih belum bisa tidur? Atau setiap pagi kamu bangun dalam keadaan lelah dan mengantuk, bukannya segar? Hati-hati, bisa jadi kamu mengalami gangguan tidur akibat kesalahan-kesalahan umum dalam menata kamar tidur.
Ya, penataan kamar tidur yang salah bisa mengganggu kualitas tidur. Apa saja kesalahan yang perlu dihindari?
1. Kamar tidak rapi
Sebagian orang menggunakan kamar tidur bukan hanya sebagai tempat beristirahat setelah melakukan banyak aktivitas seharian, tapi juga sebagai tempat meletakkan dan menyimpan berbagai macam barang penting.
Biasanya setelah lelah seharian beraktivitas, orang akan cenderung meletakkan berbagai jenis barang sembarangan. Hal ini bisa menjadi salah satu penyebab susah tidur.
Seorang spesialis kesehatan jiwa dari University of Maryland School of Medicine, dr. Emerson Wickwire mengatakan bahwa kamar tidur yang berantakan bisa bikin susah tidur. Kamar yang berantakan dan kacau, menurut dr. Emerson, bisa menyebabkan mood jelek hingga berdampak negatif pada kerja otak.
Maka itu, pastikan kamar tidur selalu rapi dan tidak banyak barang berserakan. Terutama di dekat tempat tidur.
Baca juga : 5 Tips Dekorasi Kamar Tidur untuk Kamar Sehat dan Nyaman
2. Warna dinding atau nuansa kamar terlalu mencolok
Kamar sudah rapi, tapi penataan kamar tidur dengan dinding atau wallpaper warna terang dan mencolok bisa mengganggu istirahat. Sebaiknya hindari warna dinding atau nuansa kamar yang terlalu mencolok dan pilih warna-warna yang lebih sejuk dan menenangkan.
Bila kamu ingin menghias kamar tidur, Cynthia Spence, seorang desainer interior di San Fransisco menyarankan agar berkreasi dengan kombinasi tekstur daripada warna dan pola-pola yang mencolok sebagai penataan kamar tidur.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.